Montigny-le-Bretonneux, KompasOtomotif – Nissan mengeluarkan jurus unik untuk menarik perhatian. X-Trail X-Scape diluncurkan dengan jumlah terbatas. Tapi bukan statusnya yang bakal menjadi limited edition, tetapi mobil sudah dilengkapi dengan ”drone pribadi” Parrot Bebop 2 seberat 500 gram.
Tak tanggung, drone yang difungsikan sebagai kamera untuk melihat area sekitar mobil itu diberikan lengkap, termasuk remote control Parrot Skycontroller 2, headset Parrot Cockpitglasses.
Drone ini bisa terbang di atas 25 menit, menjanjikan tampilan yang jelas dengan kamera 14 megapixel. Kamera bisa langsung mengirimkan gambar secara real time untuk pengemudi.
Selain mendapat ”pengawalan pribadi” via drone, sport utility vehicle (SUV) Nissan varian ini juga punya perbedaan lain dibandingkan dengan model standar. Setelah dipilah, ternyata cukup banyak hal yang baru.
Teknologi keamanan juga naik kelas. X-Trail X-Scape mendapatkan fitur Blind Spot Warning, Intelligent Emergency Braking, Lane Departure Warning, Traffic Signal Recognition, Intelligent Around View Monitor dengan deteksi objek berjalan.
Mesin menggunakan tipe diesel 1.600 cc yang sanggup memuntahkan tenaga sampai 128 tk. Pembeli bisa memilih, pakai lay out interior dengan jok 5-penumpang atau 7-penumpang.
Perkiraan awal, Nissan hanya akan memproduksi 1.200 unit X-Trail X-Scape. Peluncuran akan dilakukan di seluruh dataran Eropa, dengan banderol yang masih rahasia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.