Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mercy Raih Hasil Manis dari Jualan SUV

Kompas.com - 24/11/2016, 13:42 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Mendeklarasikan 2016 sebagai tahunnya sport utility vehicle (SUV), Mercedes Benz Indoensia mulai rasakan pencapaian manis di segmen ini, periode Januari-Oktober 2016. Dibanding tahun lalu  ada kenaikan pangsa pasar, dari 28 persen 2015 menjadi 33 persen 2016, dari total penjualan merek asal Jerman ini.

“Kami lihat peningkatan sangat bagus, karena kami luncurkan banyak model baru. Pangsa pasar SUV (kontribusi) kami di atas 33 persen, dibanding 28 persen tahun lalu,” ujar Roelof Lamberts, President and CEO Mercedes Benz Indonesia, Rabu (23/11/2016).

Roelof melanjutkan, kalau naiknya market share SUV karena volume penjualannya yang naik. Namun, memang ada penurunan di segmen lain, seperti salah satunya E-Class yang masih berada di masa transisi, dari W212 ke W213.

“Penjualan total seluruh model kami di level yang sama dengan tahun lalu. Jadi artinya volume SUV naik, tapi yang lain turun terutama karena transisi E-Class, dari W212 menuju W213, yang belum dapat diproduksi secara penuh, dan itu akan dimulai tahun depan,” ucap Roelof.

Terkait kondisi SUV tahun depan, Kariyanto, Deputy Director Sales Operation MBC & Network Development menambahkan, kalau secara pasar trennya masih cukup tinggi. “Dengan infrastruktur yang ada, masih ada  jalan berlubang, lalu banjir, konsumen jadi lebih feel safe dengan mobil yang tinggi, tapi secara kenyamanan tetap seperti sedan. Kalau dilihat, SUV kami saat ini sudah senyaman sedan," ucap Kariyanto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com