Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beli Mobkas Gratis Baru di mobil88

Kompas.com - 10/05/2016, 17:58 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Setiap kali mendekati Lebaran yang biasanya diikuti momen mudik, kebutuhan kendaraan semakin banyak. Bukan hanya para diler mobil baru yang ketiban rezeki tapi juga pebisnis mobil bekas (mobkas). Agar semakin menyulut gairah, divisi mobil bekas PT Serasi Autoraya, mobil88, kembali bikin program penjualan jelang Lebaran.

Keuntungan besar beli mobkas di mobil88 yakni setiap unit dilengkapi jaminan pada 5 hal, yakni dokumen asli, unit tidak pernah kecelakaan berat hingga sasis rusak, belum pernah terendam banjir, fisik mobil sesuai dengan buku pemilik kendaraan bermotor (BPKB), dan tanpa manipulasi odometer. Jika tidak sesuai, unit siap diganti.

Program bagian dari promosi “Mudik Asik” itu bernama “Beli Mobil Berhadiah Mobil dari Mobil88”,  berlangsung pada 9 Mei hingga 30 Juni 2016. Konsumen yang melakukan pembelian atau tukar tambah kendaraan bakal mendapat kupon yang nantinya akan diundi.

Hadiah utamanya, hatchback Toyota Etios. Bila belum beruntung dapat itu, masih ada peluang mendapatkan skutik Honda Beat Pop dan ponsel iPhone6. Dalam keterangan resmi mobil88, Senin (9/5/2016), tidak disebutkan berapa total jumlah hadiah, hanya saja dikatakan syarat dan ketentuan berlaku.

“Mudik Asyik secara khusus ditujukan untuk para pelanggan yang membutuhkan unit kendaraan siap pakai dengan kondisi prima untuk mudik Lebaran,” kata Chief Operating Offficer mobil88 Halomoan Fischer.

Promo ini berlaku di sembilan diler mobil88 yang terletak di di Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Denpasar, Balikpapan, Medan, Pekanbaru, dan Palembang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com