Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Padang Punya Masalah dengan Balap Liar

Kompas.com - 10/05/2016, 13:21 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Padang, KompasOtomotif – Fenomena balap liar, hampir menjangkiti para pemuda di seluruh wilayah Indonesia, salah satunya di Padang, Sumatera Barat. Pemerintah daerah setempat mengaku sedang berupaya untuk mengatasi hal tersebut.

“Namanya juga anak muda. Inilah yang secara bersama-sama akan kami coba rapihkan. Kami coba untuk kanalisasi potensi ini, kalau memang mereka punya bakat itu,” ucap Mahyeldi Ansharullah, Wali Kota Padang, Minggu (8/5/2016).

Mahyeldi melanjutkan, pihaknya siap memfasilitasi para pemuda tersebut, untuk menuangkan hobi dan kegemarannya. Saat ini kegiatan balap di Padang ada di daerah Lanud Tabing, yang punya kawasan cukup luas.

“Akan kami carikan kawasan tertentu yang dperuntukkan bagi mereka yang doyan balap. Kalau di Padang ada balapan itu di Lanud Tabing, karena memang kawasannya cukup luas. Selain itu, memang dari pihak Lanud sendiri membuka kawasan itu untuk memfasilitasi para biker yang memiliki potensi bakat oleh generasi muda yang tulangnya gatal-gatal,” ujar Mayheldi, bercanda.

Rangkul Biker

Mayheldi menuturkan, selain balap liar, dirinya juga merangkul semua para pemuda, pengguna sepeda motor yang tergabung dalam komunitas. Agar terjalin hubungan yang baik, sehingga bisa mencegah mereka melakukan tindakan-tindakan anarkis atau yang melanggar hukum.

“Mereka semua terkontrol (komunitas dan balap liar), karena memang ada kami di sini (Dirlantas dan Wali Kota) yang merangkul mereka, dan positiflah jadinya. Ini terbukti dari sering diadakanya kegiatan-kegiatan kami bersama para biker,” ujar Mayheldi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com