Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda Civic Mesin 1.5-L Turbo Tepergok Diuji di Jalanan

Kompas.com - 16/02/2016, 15:05 WIB
Aditya Maulana

Penulis


Bangkok, KompasOtomotif – Honda Civic generasi kesepuluh tepergok sedang diuji di jalanan utama Bangkok, Thailand. Kabarnya, itu adalah Civic bermesin 1.5-liter turbo untuk pasar ASEAN dan Thailand menjadi negara pertama yang meluncurkannya, akhir tahun ini.

Saat pengujian di jalanan umum, Civic model terbaru ini tidak diselimuti selubung hitam, tetapi hanya ditutup stiker berwarna putih dibeberapa bagian. Demikian dilansir laman Indianautosblog, Selasa (16/2/2016).

Dilihat dari foto yang beredar, eksterior Civic generasi kesepuluh ini pada sistem pencahayaan sudah dilengkapi LED sehingga terlihat lebih modern. Sementara interiornya belum bisa terungkap, tetapi dipastikan tidak jauh berbeda dengan Civic untuk pasar Amerika Utara.

Baca juga: RUU TNI Sah Jadi Undang-Undang, Ini Poin-poin Perubahannya

Mesin 1.5-liter turbo yang digendongnya itu diklaim mampu menghasilkan tenaga 174 tk dan torsi 187 Nm. Kemungkinan besar, jantung pacu tersebut dikawinkan dengan continuously variable transmission (CVT).

Tak hanya itu, Honda juga telah menyematkan beragam fitur canggih, seperti power front row seats, dual-zone automatic climate control system, Adaptive Cruise Control dan Display Audio infotainment system with Apple CarPlay and Android Auto smartphone dengan layar tujuh inci.

Secara dimensi, dipastikan masih sama dengan generasi sebelumnya, yaitu panjang 4.630mm, lebar 1.798 mm dan tinggi 1.415 mm, serta jarak sumbu roda 2.700mm.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Koridor Netzarim Diduduki, Invasi Darat Dimulai, Bisakah Israel Kalahkan Hamas?
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau