Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Laporan dari Bangkok

Mercedes Perkenalkan C-Class Diesel Hibrida

Kompas.com - 29/03/2015, 08:15 WIB
Bangkok, KompasOtomotif - Konsumen mobil premium di Thailand menunjuk Mercedes-Benz sebagai pilihan utama. Fakta itu terlihat dari tingginya penjualan Mercedes-Benz di Thailand, dengan model yang paling banyak dipilih yakni C-Class.

Mercy Thailand coba memanfaatkan situasi kondusif ini dengan memperkenalkan model terbarunya, C-Class BlueTEC Hybrid di ajang Bangkok International Motor Show (BIMS) 2015. Varian terbaru dari C-Class itu memperkuat portofolio di kategori diesel hibrida Contemporary Luxury.

"C-Class adalah model terlaris kami di Thailand. Dengan dua model baru ini, kami harap bisa makin menambah pilihan baru buat konsumen dengan kelebihan pada sisi teknologi yang ramah lingkungan," ujar Prakit Sutthinirankul, GM Product and Planning Mercedes-Benz Thailand, saat berbincang dengan KompasOtomotif di Bangkok, Jumat (17/3/2015).

Hadir dalam dua varian yakni C 300 BlueTEC HYBRID Exclusive dan C 300 BlueTEC HYBRID AMG Dynamic. Dibekali sistem kontrol daya yang digerakkan mesin diesel empat silinder dengan motor listrik. Mesin dipadukan dengan transmisi otomatis untuk pengoperasian berkendara secara halus, hemat konsumsi bahan bakar dan mengurangi polusi gas buang.

C 300 BlueTEC HYBRID Exclusive menampilkan saloon klasik dengan kisi-kisi radiator berwarna krom. Sedangkan C 300 BlueTEC HYBRID AMG Dynamic dipasang dengan gril sporty dengan lambang bintang terpusat di tengah, serta fitur penting lainnya termasuk kit aerodinamis AMG. Interior telah dirancang dengan cermat untuk menawarkan level tertinggi dalam kemewahan dan kenyamanan sekaligus mempertahankan tampilan sporty.

Panel konsol tengah one-piece yang berhubung ke sandaran tangan, menciptakan sensasi modern. Sebuah touchpad yang inovatif pada sandaran tangan, menawarkan pengoperasian sederhana dan intuitif untuk semua fungsi head-unit, seperti MB Audio 20, yang dioperasikan melalui gerakan jari.

Mercedes-Benz Thailand menawarkan C 300 BlueTEC HYBRID Exclusive dengan harga 2.840.000 baht atau setara dengan Rp 1,14 miliar. Sementara C 300 BlueTEC HYBRID AMG Dynamic dilepas 3.090.000 baht atau Rp 1,24 miliar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com