Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Jawa Barat Sepeda Motor Honda ”Berkuasa”

Kompas.com - 18/01/2015, 16:00 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Bandung, KompasOtomotif – Dominasi sepeda motor Honda di Jawa Barat semakin kokoh. Sepanjang 2014, PT Daya Adicipta Mustika (DAM) sebagai distributor utama sepeda motor dan suku cadang Honda di Jawa Barat berhasil meraih market share 66,6 persen. Bahkan pada November 2014, pangsa pasar diraih mencapai titik tertinggi, yakni 69 persen!

Penjualan yang dicatat sepanjang tahun lalu 893.909 unit. Kontribusi terbesar disumbang tipe matik sebesar 80 persen atau 719.356 unit. Berikutnya tipe cub atau bebek menyumbang penjualan 11 persen atau 98.246 unit, sisanya model sport dengan penjualan 76.306 unit.

Menurut Lerri Gunawan, General Manager Sales, Marketing & Logistic DAM, dengan penjualan luar biasa sepanjang 2014, market share Honda di Jawa Barat mengalami peningkatan 0,9 persen jika dibandingkan 2013 yang tercatat sebesar 65,7 persen.

”Kami menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada konsumen setia Honda yang telah memberikan kepercayaan untuk menggunakan sepeda motor Honda dan juga kepada seluruh jaringan baik penjualan maupun purna jual yang telah memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen,” kata Lerri seperti dalam siaran resmi, (16/1/2014).

Lebih lanjut Lerri menjelaskan, penjualan sepeda motor Honda tipe matik mengalami kenaikan 3 persen atau naik 24.803 unit dibandingkan 2013 yang membukukan penjualan 694.553 unit. Infrastruktur jalan yang semakin baik dan kemacetan di perkotaan dan tipikal sepeda motor yang irit membuat matik Honda semakin banyak dipilih konsumen.

Penjualan tipe matik masih didominasi BeAT dengan angka 435.615 unit atau tumbuh 44.623 unit jika dibandingkan penjualan BeAT series 2013 yakni 390.992 unit.

Pada 2014 juga ditandai dengan kenaikan tipe sport. Di segmen ini kontribusi kenaikan 1 persen atau atau 4.004 unit dibandingkan penjualan sepanjang 2013 yang tercatat 72.302 unit. Disisi lain penjualan tipe cub atau bebek terkoreksi 4 persen atau 32.458 unit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com