Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesan Pertama Duduk di Honda All-New Vario

Kompas.com - 16/01/2015, 13:13 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan All-New Honda 150 dan 125 eSP sebagai senjata ampuh di segmen skutik atas. Banyak ubahan jika dibandingkan dengan model lama, mulai dari desain, fitur, sampai performa. Apalagi dengan lahirnya tipe mesin 150cc, membuat model ini semakin banyak memberikan pilihan.

AHM memberi kesempatan jurnalis untuk merasakan model baru ini di Parkir Timur Senayan, Jakarta Selatan, (14/1/2014), usai prosesi peluncuran. KompasOtomotif menjajal sekaligus dua varian, 125 dan 150. Meski sebenarnya area tes kurang maksimal, apalagi usai diguyur hujan, namun sudah cukup untuk menjawab rasa penasaran.

Sporty look

Kesan gagah tampak pada desain baru. Perubahan pada bagian depan membuat skutik tersebut punya ciri khas. Lampu ganda (dual keen eyes) sipit dan menukik tampak sangar dan agresif. Bodi-bodi tajam juga diterapkan pada tameng, batok kepala, sampai buritan.

Saat diduduki, tongkrongan hampir sama dengan model lama, namun KompasOtomotif merasakan sedikit lebih rendah, membuat kaki bisa menapak sempurna dengan tanah. Posisi duduk khas, tinggi dan nyaman, cocok untuk pengendaraan jarak jauh karena tidak cepat membuat pegal.

Didukung dengan jok lebar dan tebal (untuk pengendara dan boncenger), sepeda motor ini cocok untuk yang tak merasa cepat lelah saat menunggangi skutik yang pendek dan kecil.

KompasOtomotif-Donny Apriliananda Honda All-New Vario 150 eSP, mengusung desain yang lebih berkarakter.

Menyempit

Dek atau ruang kaki di bawah lebih sempit, mungkin karena menyesuaikan dengan desain baru pada tameng. Jarak antara jok dan dek juga terkesan lebih pendek. Efeknya, untuk berbelok patah harus mampu menguasai lebih baik.

Meski begitu, secara keseluruhan, kombinasi antara posisi kaki, duduk, dan tangan di setang merupakan yang terbaik di kelas skutik, terutama untuk postur tubuh di atas 170 cm. Jarak jok dengan tanah 135 mm sangat mendukung untuk pengendara berpostur tinggi.

Dari kesan awal ini bisa disimpulkan bahwa Vario baru akan sangat nyaman dipakai untuk pengendara rata-rata postur orang Indonesia. Meski berbodi pendek, namun bobot yang tak terlalu berat bisa menjadi penolong.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau