Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PO Haryanto Rilis Bus Baru Pakai Bodi Karoseri Piala Mas

Kompas.com - 20/10/2024, 09:42 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan otobus (PO) Haryanto merilis bus baru rakitan Karoseri Piala Mas. Bus tersebut tampil sporty menggunakan balutan bodi Rexus SL+. 

Adapun Rexus SL+ sendiri merupakan bodi bus yang dirancang oleh Karoseri Piala Mas untuk segmentasi sasis jenis mesin depan. Bentuk gril depan yang menggunakan permainan bentuk asimeteris menambah kesan agresif. 

Lantaran ini merupakan sasis mesin depan, maka dari itu bagian bodi belakang tampil lebih minimalis lantaran tanpa menggunakan kisi-kisi udara.

Hanya saja masih dirahasiakan nantinya bus ini bakal digunakan untuk layanan apa. Sebab, PO Haryanto punya divisi bus AKAP dan pariwisata. 

Baca juga: Podium di MotoGP Australia, Marquez Semakin Nyaman Naik Ducati

Sementara itu, sasis yang digunakan untuk menggunakan bus ini adalah Mercedes Benz tipe front engine.

Bus baru PO HaryantoInstagram @karoseripialamas_official Bus baru PO Haryanto

Baca juga: Intip Keseruan Honda Culture Indonesia 2024

Sementara itu, bus ini menggunakan kelir putih kombinasi biru. Tidak ketinggalan,  ornamen wayang dan gambar menara Kudus pada bodi samping bus yang telah menjadi DNA dari PO Haryanto tetap hadir. Lalu lafal selawat kali ini disematkan pada aksen bando di kaca depan bus. 

Berpindah ke bagian kabin, bus ini tidak dilengkapi toilet seperti bus PO Haryanto yang diluncurkan sebelumnya. Kemudian, bus ini tetap hadir dengan konfigurasi bangku penumpang kanan dua dan kiri dua.  Agar penumpang lebih nyaman, bagasi kabin juga telah dilengkapi dengan penutup.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau