JAKARTA, KOMPAS.com – Memasuki bulan puasa, para pengguna bus Transjakarta tak perlu khawatir ketika sudah masuk waktu berbuka.
Sebab para penumpang diperbolehkan untuk berbuka puasa saat dalam perjalanan menggunakan bus Transjakarta selama Ramadhan.
Dilansir dari Instagram resmi @pt_transjakarta (13/3/2024), merilis aturan berbuka puasa di area Transjakarta.
Baca juga: Ini Ciri Ban Mobil Sudah Minta Diganti
“Sahabat TiJe, bedug masih di dalam bus? Tetep bisa kok batalin puasa. Yuk simak aturannya di slide kedua!” tulis posting Instagram resmi Transjakarta.View this post on Instagram
“Selain itu, sahabat TiJe juga bisa jajan di area ritel/ komersial atau beribadah dulu di musala yang ada di beberapa halte Transjakarta. Selamat menyambut datangnya bulan suci Ramadan!” lanjut keterangan foto tersebut.
PT Transjakarta memastikan layanan Transjakarta tetap beroperasi optimal untuk memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat selama bulan Ramadan.
Baca juga: Klarifikasi Yamaha Soal Generasi Terbaru Nmax
Direktur Utama Transjakarta Welfizon Yuza mengatakan, Transjakarta melakukan penyesuaian bus pada cuti bersama periode 11 dan 12 Maret 2024.
“Kemudian layanan Transjakarta dengan operasi 100 persen di hari kerja bulan puasa Ramadan,” ujar Welfizon, dilansir dari laman resmi Pemprov DKI Jakarta, Rabu (13/3/2024).
Dia menyampaikan, layanan Transjakarta pada jam sibuk (peak hour) selama Ramadan 1415 Hijriah/2024 juga diperpanjang hingga pukul 21.00 WIB. Untuk pagi, pukul 06.00 sampai 09.00 WIB, kemudian dilanjutkan pukul 14.00 sampai 21.00 WIB.
Baca juga: Setelah Punya Pedro Acosta, KTM Juga Incar Marc Marquez
“Ramadan yang berlangsung selama 30 hari menjadi momen kebersamaan. Pasalnya selama Ramadan, lebih banyak waktu yang relatif lebih longgar di rumah dibandingkan hari-hari biasanya,” kata Welfizon.
Menurutnya, operasional kantor akan dimulai lebih pagi dan selesai lebih cepat, demikian halnya dengan sekolah.
“Sehingga baik orang tua dan anak akan menghabiskan banyak waktu di rumah. Momen ini bisa dimanfaatkan dengan mengandalkan layanan Transjakarta,” tandasnya.
Baca juga: Prediksi Puncak Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024 Versi Kemenhub
Begini aturan berbuka puasa di Bus Transjakarta:
1. Makan dan minum di dalam bus diperbolehkan pada saat berbuka puasa dengan maksimal waktu 10 menit sejak adzan magrib.
2. Pelanggan dapat berbuka puasa dengan air minum, kurma, dan makanan ringan.
3. Tidak diperkenankan mengonsumsi nasi dan lauk pauk, makanan menyengat, dan makanan siap saji lainnya di dalam bus.
4. Pelanggan dapat juga menuju area ritel/komersial yang terdapat di halte-halte Transjakarta untuk membeli makanan untuk berbuka puasa.
5. Tetap menjaga kebersihan dan ketertiban bersama.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.