Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jogging di Trek, Quartararo Komentari Kondisi Sirkuit Mandalika

Kompas.com - 11/10/2023, 13:21 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa pebalap memilih untuk berolahraga dengan lari di trek, seperti Fabio Quartararo. Pebalap Yamaha ini bahkan sambil mengomentari kondisi sirkuit.

Untuk menjaga kebugaran, para pebalap ada yang memilih untuk berolahraga lari di trek. Tujuannya tidak hanya menjaga kondisi, tapi juga sekaligus untuk lebih mengenal dan menghafal trek.

Baca juga: Persiapan MotoGP Mandalika 2023, Putri Ariani Akan Nyanyikan Indonesia Raya

Dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @gpfandiid, terlihat Quartararo sedang berlari dan berpapasan dengan Direktur Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Priandhi Satria.

@gpfandiid Membalas @daangg124 #mandalikamotogp #motogp #indonesia???????? ? suara asli - GPFANDI.ID

Priandhi sempat menanyakan, apakah kondisi Sirkuit Mandalika sudah cukup bersih dari sudut pandang seorang pebalap.

"Sempurna, sempurna. Beberapa tikungan sedikit kotor, tapi tidak apa-apa," ujar Quartararo, dalam video tersebut.

Baca juga: Debut Fadillah Arbi Jadi Pebalap Wildcard untuk Moto3 Mandalika 2023

Priandhi mengatakan, sirkuit dibersihkan menggunakan Road Sweeper buatan Indonesia. Kendaraan tersebut dibuat sendiri dengan biaya yang jauh lebih terjangkau dibandingkan membeli Road Sweeper dari luar negeri yang mencapai 500 dollar AS per unitnya.

Pebalap Fabio Quartararo, Monster Energy Yamaha bersiap saat balapan MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Minggu (20/3/2022). Quartararo akan menjalani balapan penentuan gelar di MotoGP Valencia 2022.KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG Pebalap Fabio Quartararo, Monster Energy Yamaha bersiap saat balapan MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Minggu (20/3/2022). Quartararo akan menjalani balapan penentuan gelar di MotoGP Valencia 2022.

"Ingin sirkuit bersih, tapi murah meriah. Akhirnya, alatnya kita bikin sendiri. Habis Rp 7,5 juta, hasilnya ya ini, balap bersih, sirkuitnya bersih. Tinggal menunggu Kamis, keluar homologasi A-nya," kata Priandhi.

Tahun lalu, Sirkuit Mandalika sempat bermasalah karena jarang dipakai sehingga trek terlalu kotor. Kotoran berada di dalam aspal dan ketika dilintasi motor balap, debu tersebut baru terangkat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau