JAKARTA, KOMPAS.com - Piaggio Group resmi membuka pabrik di Indonesia. Pabrik berlokasi di Kawasan Industri Jababeka, Cikarang, Jawa Barat, pabrik baru Piaggio Group secara resmi beroperasi pada November 2022
Pabrik di Cikarang merupakan pabrik ketiga yang beroperasi di Asia Pasifik setelah Vinh Phuc, Vietnam, dan Foshan, China, guna memperkuat ekspansi dan peran strategis Piaggio Group di kawasan tersebut.
Baca juga: Ganjil Genap Jalur Puncak Berlaku Sampai Nanti Malam
Pabrik menempati area 55.000 meter persegi dan saat ini fokus untuk memproduksi merek Vespa, khususnya Vespa LX125 i-get. Namun ke depan akan dikembangkan juga untuk merek Piaggio Group yang lain.
Untuk diketahui Piaggio Group merupakan payung dari sejumlah merek motor, yaitu Piaggio, Vespa, Aprilia dan Moto Guzzi.
Chief Executive of Product and Global Strategy Piaggio Group, Michele Colaninno, mengungkapkan, pembukaan pabrik ini merupakan sebuah pernyataan dan acara penting bagi perusahaannya.
"Hal ini menjadi salah satu tonggak pencapaian dalam melanjutkan visi Piaggio Group dalam memprioritaskan komitmen yang berpusat pada pelanggan di seluruh dunia dan juga di Asia," katanya saat peresmian belum lama ini.
Baca juga: Valentino Rossi Kembali Gelar Ajang Balap Sendiri di Rumahnya
Namun Michele tidak menyebut apa saja merek yang akan dibangun dari pabrik di Cikarang. Hanya menekankan bahwa pabrik baru ini telah memenuhi standarisasi pabrik global Piaggio di seluruh dunia.
Executive Vice President 2-wheelers Piaggio Asia Pacific, Gianluca Fiume, mengatakan, pembukaan pabrik merupakan bentuk ekspansi strategis untuk Asia dan komitmen yang kuat untuk Indonesia.
"Pabrik baru ini menunjukkan bahwa Piaggio Group berkomitmen untuk terus menghadirkan pengalaman mobilitas premium ala Italia yang unik di Asia,” kata dia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.