JAKARTA, KOMPAS.com - Pilihan sepeda motor untuk kebutuhan sehari-hari masyarakat saat ini ada beragam. Mulai dari motor sport hingga skutik, ada banyak model dengan kisaran harga yang juga bervariasi.
Salah satu skutik yang unik dan berbeda dari biasanya adalah Vespa. Dengan desain yang terlihat retro, membuat skutik asal Italia ini banyak digandrungi anak muda.
Vespa matik seken juga sudah banyak tersedia di pasar motor bekas. Ini bisa jadi alternatif bagi yang ingin membeli dengan harga lebih terjangkau.
Baca juga: Konversi Vespa dan Bebek Jadi Motor Listrik, Mulai Rp 14 Jutaan
Harga Vespa matik bekas saat ini dibanderol dari Rp 20 jutaan sampai dengan Rp 50 jutaan. Untuk keluaran baru, harganya masih terbilang tinggi.
Namun buat yang tertarik untuk membeli dengan harga rendah, bisa melirik Vespa matik dengan kapasitas mesin yang lebih kecil, misalnya Vespa S 125.
Baca juga: Polrestabes Makassar Ralat Soal Incar Moge Bodong
Perlu diingat, harga-harga tersebut bervarias tergantung dari tahun keluaran, lama pemakaian, dan yang paling penting soal kondisinya.
Beberapa di antaranya mengalami kenaikan harga dibanding pantauan tahun lalu. Berikut kisaran harga Vespa bekas dari sejumlah bursa motor bekas daring hari ini, Rabu (21/9/2022) :