Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kendaraan Listrik Jadi Solusi Masalah BBM

Kompas.com - 25/07/2022, 20:21 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah saat ini sedang menggencarkan soal kendaraan listrik di Indonesia. Perguruan tinggi, lembaga penelitian, badan usaha milik negara dan swasta diminta bekerja sama mendukung program ini.

Tak hanya itu, ajakan pemerintah menjalankan program mobil listrik adalah untuk mengurangi ketergantungan pada penggunaan bahan bakar minyak (BBM).

Ketua Umum Periklindo Moeldoko mengatakan, mobil listrik sebetulnya merupakan sebuah jawaban masyarakat dalam menghadapi harga BBM yang semakin mahal.

Baca juga: Apa Benar, Pakai Nitrogen Pelek Jari-jari Bisa Karatan?

“Subsidi untuk BBM itu luar biasa, pernah saya katakan pemerintah sangat mengerti bahwa saat ini masyarakat sedang sulit BBM subsidi, dan BBM ratusan triliun juga menyulitkan pemerintah,” ucap Moeldoko di Kemayoran, di JIEXpo Kemayoran, Senin (25/7/2022).

“Maka sebenarnya mobil listrik sebuah jawaban agar kita bisa melompat, bayangkan jika semua menggunakan mobil listrik ratusan triliun itu dialihkan untuk membangun sumber daya manusia,” lanjutnya.

Sepeda Listrik dari Brand Selis di PEVS 2022Janlika Putri/ Kompas.com Sepeda Listrik dari Brand Selis di PEVS 2022

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronik (ILMATE) Kementerian Perindustrian Taufik Bawazier. Ia mengatakan, 1 unit bus listrik setara dengan konsumsi 30 sedan.

“Bayangkan kalau Ibu Kota Jakarta transportasi publiknya menggunakan bus listrik, secara matematis hitungannya adalah 1.000 mobil listrik itu bisa menurunkan 500 barel minyak per hari. Jadi kalau satu tahun 1.000 mobil listrik itu dikalikan 360 hari, berarti 180.000 barel minyak akan dihemat oleh negara. Hitungannya 1 banding 30,” ucapnya dalam kesempatan yang sama.

Baca juga: Hadir di PEVS 2022, Aerobus Sky Train Tawarkan Transportasi Masa Depan

Meski begitu, Moeldoko mengatakan, perkembangan mobil listrik saat ini mendapat tempat di Indonesia. Hal ini terlihat dari banyaknya mahasiswa yang melahirkan inovasi baru di kendaraan listrik mulai dari mobil balap, sepeda motor, hingga sepeda listrik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com