Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanpa Podium, Posisi Nakagami Terancam Pebalap Moto2

Kompas.com - 18/07/2022, 10:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Musim ini tampaknya akan jadi yang terakhir bagi Takaaki Nakagami menjadi pebalap LCR Honda. Kedudukannya terancam oleh pebalap Moto2.

Nakagami naik ke kelas MotoGP sejak musim 2018. Namun, hingga musim keempat atau 2022, prestasi terbaiknya hanyalah finis posisi keempat dan satu kali pole position.

Tak heran jika LCR Honda mulai berpikir dua kali untuk kembali memperpanjang kontrak Nakagami. Kemungkinan besar, Nakagami dipertahankan karena sponsor utama Idemitsu yang menginginkan pebalap Jepang.

Baca juga: Pindah ke LCR Honda, Alex Rins Ingin Bawa Kru dari Suzuki

Namun, sekarang posisinya terancam oleh Ai Ogura yang juga berasal dari Jepang. Pebalap Idemitsu Honda Team Asia tersebut sekarang bersaing untuk jadi juara dunia Moto2 2022.

Pembalap Idemitsu Honda Team Asia Jepang Ai Ogura berkompetisi selama sesi latihan bebas untuk balapan Moto2 Mandalika di Sirkuit Internasional Mandalika di Kuta Mandalika, Lombok Tengah, Jumat (18/3/2022).AFP/BAY ISMOYO Pembalap Idemitsu Honda Team Asia Jepang Ai Ogura berkompetisi selama sesi latihan bebas untuk balapan Moto2 Mandalika di Sirkuit Internasional Mandalika di Kuta Mandalika, Lombok Tengah, Jumat (18/3/2022).

Maka itu, Honda Racing Corporation (HRC) tertarik untuk mentransfer Ogura dari Moto2 ke MotoGP musim depan. Namun, tergantung juga dari Ogura apakah bersedia menerima tantangan tersebut.

Manajer HRC Alberto Puig, mengatakan, dirinya merupakan penggemar berat dari pebalap muda. Bahkan, dia mengaku sudah mendedikasikan seluruh hidupnya untuk mencari talenta muda.

"Bagaimana pun, Anda harus berpikir baik-baik tentang transfer tersebut. Bagaimana pebalap muda bersikap setelah crash? Apa yang dia tahu tentang motor dan pengaturannya? Ada banyak area, Anda tidak bisa terlalu bersemangat," ujar Puig, dikutip dari Speedweek.com, Minggu (17/7/2022).

Baca juga: Bos Tim LCR Honda Ungkap Masalah Utama Motor RC213V Musim Ini

Puig menambahkan, dia harus menganalisa pebalap muda dengan baik dan mengecek solusi mana yang terbaik. Ketika Ogura menjadi juara dunia Moto2, itu berarti sesuatu.

"Sebab, Moto2 adalah kelas yang sulit. Sebagai juara dunia, Anda mungkin punya peluang di MotoGP. Tapi, Anda harus membuat keputusan di musim panas dan tidak bisa menunggu hingga Oktober," kata Puig.

Jika Ogura jadi menggantikan Nakagami, maka semua pebalap Honda musim depan merupakan anggota baru, kecuali Marc Marquez. Pol Espargaro akan pindah ke Tech3 dan Alex Marquez pindah ke Gresini Racing.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com