Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Merasakan Kenyamanan BMW X3 xDrive 30i M Sport dari Kursi Penumpang

Kompas.com - 16/06/2022, 16:21 WIB
Ruly Kurniawan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kenyamanan merupakan aspek penting pada suatu kendaraan bermotor, khususnya mobil. Terlebih apabila transportasi tersebut digunakan untuk kebutuhan sehari-hari.

Oleh karenanya, setelah membahas fitur sampai performa dan konsumsi bahan bakar minyak (BBM)-nya, redaksi Kompas.com lakukan pengujian tingkat kenyamanan pada BMW X3 facelift dengan trim M Sport.

Pengujian ini dilakukan sepenuhnya dari kursi penumpang baris kedua di kendaraan. Adapun cara berkendara yang digunakan ialah normal dengan mode berkendara Smart di dalam dan luar kota.

Baca juga: Tenaga Buas, Konsumsi BBM BMW X3 M Sport di Dalam Kota Tembus 10 Kpl

BMW X3 xDrive 30i M SportKOMPAS.com/Ruly BMW X3 xDrive 30i M Sport

Saat kali pertama menduduki kursi terkait, impresi yang dirasakan begitu luas karena ruang kaki dan kepala masih lega. Hanya saja untuk bagian penumpang tengah, cukup terganggu karena ada dam yang cukup tinggi.

Kemudian, rasa premium dan privasi juga kerap terjaga. Sebab pada X3 baru terdapat sentuhan menarik pada trim yang kemudian dipasangkan pula penutup kaca.

Ketika mobil berjalan di kecepatan rendah-menengah, kekedapan pada ruang penumpang sangat baik. Hanya suara sentuhan ban dengan aspal saja yang terasa masuk ke kabin.

Tetapi patut diakui, suspensi mobil bukan yang terbaik. Terlebih ketika X3 melintas di medan jalan yang tidak rata. Guncangannya masih terasa dan pada beberapa titik tertentu, menjadi kurang nyaman.

Baca juga: Ingat, Masa Berlaku Pelat Nomor Pilihan Cuma 5 Tahun

BMW X3 xDrive 30i M SportKOMPAS.com/Ruly BMW X3 xDrive 30i M Sport

Walau demikian, gejala body roll dan limbung tidak terasa sama sekali di mobil. Ketika berada di kecepatan tinggi, hal ini pun terasa tidak masalah sama sekali.

Saat mobil memasuki mode sport dan sport+, tentu guncangan semakin terasa tetapi hentakkannya masih terasa lembut karena penggunaaan transmisi Streptronic 8-percepatan.

Tetapi tenang saja, ketika di mode ini suspensi X3 masih bisa diatur jadi comfort sehingga menekan guncangan yang dihasilkan. Namun sebagai gantinya saat bermanuver dengan kecepatan tinggi menjadi kurang nyaman.

Baca juga: Bahas Fitur Canggih di BMW X3 M Sport, Bisa Parkir Otomatis

Adapun kekurangan X3 lainnya dari kursi penumpang, kurangnya USB port tipe biasa. Sebab pada tiga ruang yang tersedia hanya tipe C saja yang sudah support sehingga penumpang harus memakai adaptor lagi.

Sementara ruang penyimpanan, cukup akomodatif khususnya di bagasi. Sebab berdasarkan lembar spesifikasi, bagasi X3 memiliki volume 500 liter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau