JAKARTA, KOMPAS.com - Marc Marquez resmi mundur dari MotoGP 2022 setelah menjalani MotoGP Italia di Sirkuit Mugello. Marquez akan kembali digantikan oleh test rider Honda Racing Corporation (HRC), yakni Stefan Bradl.
Pebalap Repsol Honda tersebut akan menjalani operasi keempat. Setelah itu, penyembuhannya diyakini akan berjalan lebih lama. Maka itu, Marquez undur diri di sisa musim 2022.
Baca juga: Kronologi Cedera Lengan Marquez, Sampai Harus Mundur dari MotoGP 2022
View this post on Instagram
Sejauh ini, Honda baru mengonfirmasi Bradl sebagai pengganti Marquez untuk MotoGP Catalunya. Untuk seri-seri berikutnya, belum ditentukan siapa yang akan menggantikan selanjutnya.
"Pertama, saya ingin mendoakan Marc yang terbaik untuk operasi dan penyembuhannya. Saya bersedia untuk apapun yang HRC dan Repsol Honda Team butuhkan hingga Marc kembali," ujar Bradl, dikutip dari Speedweek.com, Selasa (31/5/2022).
Setelah melihat level di MotoGP sekarang ini, Bradl menambahkan, ada tantangan yang menanti di depan. Meskipun demikian, dia tetap percaya diri jika bekerja keras, maka akan ada hasilnya.
Baca juga: Cedera di Mugello, Marquez Harus Jalani Operasi Lagi
"Kita akan lihat apa yang akhir pekan ini berikan. Penting sekali untuk melakukan banyak lap dan mempersiapkan dengan baik untuk tes hari Senin," kata Bradl.
MotoGP 2022 masih tersisa 12 seri. Sejauh ini, Honda baru berhasil meraih satu podium berkat Pol Espargaro yang finis di posisi ketiga pada MotoGP Qatar.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.