Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aleix Kesulitan di MotoGP Amerika, Optimistis di Sirkuit Lain

Kompas.com - 12/04/2022, 18:01 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aleix Espargaro mengakui dirinya sangat kesulitan balapan di Sirkuit Austin, Texas, pada MotoGP Amerika 2022. Namun, dia juga yakin bisa kompetitif pada sirkuit lainnya.

Pemenang pada seri sebelumnya ini mengatakan, sepanjang akhir pekan ini sulit baginya. Dia mengaku sudah mencoba semuanya, tapi dia tidak menyukai trek ini dan trek tersebut juga diyakini tidak cocok dengan karakter Aprilia RS-GP.

Baca juga: Aleix Espargaro Bakal Bikin Menyesal Pebalap yang Menolak Aprilia

"Khususnya pada sektor pertama, saya kehilangan banyak waktu saat harus berpindah arah dengan cepat. Sejak lap pertama saya tidak pernah benar-benar merasa nyaman," ujar Aleix, dikutip dari Speedweek.com, Selasa (12/4/2022).

Aleix Espargaro saat berlaga pada MotoGP Amerika 2022Dok. Aprilia Aleix Espargaro saat berlaga pada MotoGP Amerika 2022

Aleix menambahkan, dia tidak merasa grip motornya optimal sejak lap pertama. Mengetahui dirinya tidak bisa kompetitif, dia mencoba tidak membuat kesalahan sambil melaju secepat mungkin.

"Saya membuat kesalahan besar pada Sabtu. Jika Anda naik ke Q2 dari Q1, Anda mendapat tambahan ban belakang soft. Jadi, saya bilang pada tim satu jam sebelum kualifikasi untuk menghangatkan ban, karena saya yakin akan masuk Q1," kata Aleix.

Baca juga: Berkah Lempar Helm di Mandalika, Aleix Menang di Argentina

Ternyata, pebalap Aprilia ini terjatuh. Sementara ban sudah dipanaskan. Aleix sendiri mengaku tidak suka membalap dengan ban yang sudah dipanaskan. Dia pun mengakui ini kesalahannya.

Aleix Espargaro saat berlaga pada MotoGP Amerika 2022Dok. Aprilia Aleix Espargaro saat berlaga pada MotoGP Amerika 2022

Menurutnya, Sirkuit Austin tidak cocok dengan Aprilia. Buktinya, Maverick Vinales yang finis di posisi kedua dengan Yamaha, hanya sanggup finis di posisi kesepuluh. Padahal, performanya sedikit lebih baik dari Aleix.

"Kami beruntung trek seperti ini hanya satu di kalender. Menurut saya, jika saya bisa finis ke-11, 10 detik lebih lambat, di trek yang sangat sulit, itu artinya kita punya kesempatan untuk bersaing untuk lima besar di Kejuaraan Dunia. Saya tidak sabar untuk pergi ke Portimao dan Jerez," ujar Aleix.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com