Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sudut Lain Video Truk ODOL yang Tercebur di Pelabuhan

Kompas.com - 08/04/2022, 15:41 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Video truk yang gagal masuk ke kapal feri dan tercebur di Pelabuhan Kuala Bubon Aceh kembali viral di media sosial. Jika sebelumnya terlihat tampak depan di mana truk tercebur, kali ini video menampakkan kronologi sebelum kejadian.

Terlihat pada video Tiktok yang diunggah akun kiply_msj, truk sedang berjalan masuk ke kapal feri. Namun ketika menanjak di ram, truk tidak kuat dan mundur. 

Sayangnya, ombak yang cukup besar membuat kapal bergerak dan ram bergeser, sehingga truk berada di posisi tepi dan akhirnya terjatuh. Sembako yang ada di bak belakang truk pun terjatuh ke laut.

Baca juga: Belajar dari Kasus Sopir Truk Tersambar Saat Mengganti Ban di Tol

 

@kiply_msj Balas @amarini15 ? suara asli - kipLy_msj

Melihat kejadian truk yang kerap gagal naik ke kapal feri, Training Director Safety Devensive Consultant Indonesia Sony Susmana mengatakan, ada beberapa hal yang harus dilakukan pengemudi.

Pertama adalah melihat area aman di belakangnya jika tiba-tiba truk gagal masuk ke kapal dalam percobaan pertama.

“Kemudian minta bantuan kernet atau co-driver untuk memastikan keamanannya,” ujar Sony belum lama ini kepada Kompas.com.

Baca juga: Keseruan Peminat Off-Road Ada di Booth IOF IIMS 2022?

Kemudian, saat mau melewati ram, pengemudi harus yakin, mengingat jalan yang dilewati dinamis atau kerap bergerak.

Kondisi ini bisa mengganggu konsentrasi pengemudi sehingga ada kemungkinan gagal nanjak.

“Saat menanjak dengan membawa muatan, butuh momentum dari bawah untuk sampai ke atas kapal. Pastikan mulai dengan ancang-ancang dan tidak memindahkan gigi, baik menurunkan atau menaikkannya,” kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau