Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toprak Kasih Sinyal Pindah ke MotoGP pada 2023

Kompas.com - 24/12/2021, 16:01 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Toprak Razgatlioglu berhasil mematahkan dominasi Jonathan Rea dengan menjadi juara dunia World Superbike (WorldSBK). Belakangan ini, namanya santer diberitakan akan pindah ke MotoGP.

Namun, pebalap asal Turki itu sudah menepis kabar tersebut. Toprak mengatakan, dirinya masih ingin mempertahankan gelar juara dunia WorldSBK, minimal satu musim.

Baca juga: Tim Satelit Yamaha Bicara Soal Peluang Rekrut Toprak

Bukan rahasia lagi Yamaha menginginkan Toprak di MotoGP setelah tim satelitnya membuat penawaran terhadap Toprak.

Namun, keinginan tim satelit yang dipimpin oleh Razlan Razali tersebut mengajukan penawaran terhadap Toprak pada pertengahan musim 2021.

Pebalap tim Pata Yamaha with BRIXX Toprak Razgatlioglu melakukan selebrasi dengan stoppie setelah berganti wearpack dan helm warna emas pada Kejuaraan Dunia Superbike (WSBK) musim 2021 di Pertamina Mandalika International Street Circuit alias Sirkuit Mandalika, di Pujut, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Minggu (21/11/2021). Toprak keluar sebagai juara dunia baru meski tak menjuarai seri Mandalika. KOMPAS/RIZA FATHONI Pebalap tim Pata Yamaha with BRIXX Toprak Razgatlioglu melakukan selebrasi dengan stoppie setelah berganti wearpack dan helm warna emas pada Kejuaraan Dunia Superbike (WSBK) musim 2021 di Pertamina Mandalika International Street Circuit alias Sirkuit Mandalika, di Pujut, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Minggu (21/11/2021). Toprak keluar sebagai juara dunia baru meski tak menjuarai seri Mandalika.

Sementara, tujuan Toprak di musim 2021 adalah fokus untuk meraih gelar juara dunia WorldSBK. Namun, musim 2022 bisa saja mengubah pendirian Toprak.

Sebab, pebalap WorldSBK tersebut akan mengikuti sesi tes MotoGP dengan mengendarai YZR-M1. Toprak akan menemani test rider Yamaha, yakni Cal Crutchlow.

Baca juga: Dikira Lupa, Toprak Razgatlioglu Tegur Bos Yamaha Indonesia

"Saya akan mencoba M1 dalam beberapa tes privat di 2022. Dalam beberapa hari ini, saya akan bersama Cal Crutchlow dan saya berharap bisa melakukan debut di MOtoGP pada 2023. Meskipun, semua konsentrasi saya sekarang ada di WorldSBK untuk musim depan," ujar Toprak, dikutip dari Crash.net, Jumat (24/12/2021).

Pebalap tim Pata Yamaha With Brixx WorldSBK Toprak Razgatlioglu berfoto dengan papan tanda juara dunia 2021 seusai balapan pertama (race 1) WSBK seri Indonesia 2021 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Minggu (21/11/2021). Toprak Razgatlioglu berhasil menjadi juara dunia WSBK 2021.ANTARA FOTO/ANDIKA WAHYU Pebalap tim Pata Yamaha With Brixx WorldSBK Toprak Razgatlioglu berfoto dengan papan tanda juara dunia 2021 seusai balapan pertama (race 1) WSBK seri Indonesia 2021 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Minggu (21/11/2021). Toprak Razgatlioglu berhasil menjadi juara dunia WSBK 2021.

Namun, jika Toprak masuk tim satelit Yamaha di 2023, maka antara Andrea Dovizioso atau Darryn Binder yang akan didepak. Dovi dikontrak hingga akhir 2022, begitu pula dengan Darryn.

Tekanan akan lebih berat untuk Darryn mempertahankan posisinya. Sebab, pebalap asal Afrika Selatan tersebut langsung naik dari Moto3 ke MotoGP, tanpa merasakan Moto2.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau