Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria Asal Sukoharjo Sulap Mitsubshi Galant Eterna Jadi Lamborghini

Kompas.com - 02/04/2021, 12:01 WIB
Arif Nugrahadi,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

SUKOHARJO, KOMPAS.com - Modifikasi memang suatu hal yang sering dilakukan oleh pecinta otomotif. Baik modifikasi ringan seperti menambah atau mengganti asesori aftermarket, sampai yang ekstrim dengan merubah bentuknya.

Seperti yang dilakukan oleh Arjo Purwanto, warga Jati Kidul, Bugel, Kecamatan Polokarto, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah yang mengubah Mitsubishi Galant Eterna 1990 menjadi Lamborghini Aventador SVJ.

Baca juga: Mudik Dilarang, Polisi Tegaskan Tidak Ada Sanksi Tilang

"Saya hanya belajar otodidak, melihat dari Youtube dan pengen membuat yang seperti itu, pokoknya modal nekat aja," Kata Arjo kepada kompas.com, Jumat (2/4/2021).

Lamboghini buatan Arjo, warga SukoharjoArif Nugrahadi / Kompas Otomotif Lamboghini buatan Arjo, warga Sukoharjo

Pengerjaan modifikasi ini sudah dilakukan sejak Januari 2021. Awalnya pembuatan replika Lamborghini dikerjakan dengan anaknya, namun karena anaknya dapat panggilan kerja, Arjo mengerjakannya sendiri.

Baca juga: Yamaha XSR 250 Tertangkap Kamera Sedang Uji Jalan

"Awal dari kendaraan ini Mitusbishi Galant Eterna, saya masih pakai kaki-kaki sama mesin bawaannya. Untuk pembuatan body saya kerjakan sendiri, semuanya manual pakai tangan," ucap Arjo.

Sudah selama tiga bulan pengerjaan, proyek ini sudah rampung 40 persen. Bagian bodi sudah terbentuk sedangkan untuk interior masih menunggu untuk proses pengerjaan.

Lamborghini buatan Arjo, warga Sukoharjo, Jawa TengahArif Nugrahadi Lamborghini buatan Arjo, warga Sukoharjo, Jawa Tengah

Pengerjaan bagian bodi mobil dibuat dengan menggunakan plat besi yang dibentuk menyerupai Lamborghini Aventador SVJ aslinya. Sedangkan untuk bagian lampu, Arjo berencana untuk membuat dudukan sendiri dan membuiat bagian lampu dengan bahan akrilik. 

Untuk modifikasi ekstrim ini pria yang sehari-hari bekerja sebagai makelar mobil pikup dan bengkel ini mengaku sudah habis 35 juta rupiah. Rencananya proyek yang dibangunnya akan diselesaikan dalam empat atau lima bulan ke depan.

Baca juga: Polda Jabar Siapkan Skema Penyekatan Halau Pemudik Saat Lebaran

Pada saat pembuatan Arjo mengaku kesulitan, karena pada dasarnya semua yang dilakukannya hanya bermodal nonton video dari Youtube dan dipelajari secara otodidak.

Awalnya Arjo menyuruh anaknya untuk mencarikan dimensi dan model Lamborghini di internet. Sebagai patokan, miniatur Lamborghini juga dibeli agar bentuk yang diinginkan sesuai dengan aslinya.

Lamborghini buatan Arjo, warga Sukoharjo Jawa TengahArif Nugrahadi Lamborghini buatan Arjo, warga Sukoharjo Jawa Tengah

"Kedepannya kalau sudah jadi dan ada yang berminat untuk membeli ya silahkan, kalau mau dibikinkan saya juga boleh. Tapi lihat dulu nanti jadinya kaya gimana, kelayakannya juga seperti apa nanti biar jadi dulu," ujar Arjo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau