Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Innova Bekas di Jawa Tengah Harganya Stabil, Mulai Rp 120 Jutaan

Kompas.com - 07/03/2021, 15:41 WIB
Arif Nugrahadi,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA,KOMPAS.com - Segmen Multy Purpose Vehicle (MPV) merupakan salah satu segmen favorit untuk kebanyakan konsumen mobil bekas di Indonesia.

Kapasitas kabin yang lebih lega serta dapat mengangkut penumpang yang lebih banyak, menjadi salah satu alasan kenapa segmen ini banyak digemari di Indonesia.

Baca juga: Tanggapan Pengelola Tol Cipali soal Bus yang Ugal-ugalan

Salah satu yang jadi banyak incaran adalah Toyota Innova. MPV bongsor tersebut i memiliki beberpa pilihan tipe mesin yaitu mesin dengan bahan bakar bensin dan mesin diesel.

Harga bekas Innova juga terbilang cukup stabil.

Toyota All New Innova Venturer 2.4 Diesel AT. Kompas.com menguji untuk pemakaian harian.Kompas.com / Setyo Adi Toyota All New Innova Venturer 2.4 Diesel AT. Kompas.com menguji untuk pemakaian harian.

“Kalau untuk Innova sendiri harganya cukup stabil, dan itu termasuk salah satu mobil dengan penjualan yang lumayan,” ungkap salah satu penjual mobil bekas di Solo, Jawa Tengah saat ditemui Kompas.com, Sabtu (06/03/2021).

Baca juga: Honda Jazz Stop Produksi, Ini Kisaran Harga Bekasnya di Jawa Tengah

Menilik situs jual beli online mobil bekas di Jawa Tengah, harga Toyota Kijang Innova bekas di Jawa Tengah untuk tahun produksi di atas 2010.

Innova produksi 2010 sampai 2012 dengan bahan bakar bensin berkisar Rp 120 juta sampai dengan Rp 160 juta. Sedangkan Innova diesel seharga Rp 165 juta sampai dengan Rp 210 juta.

Baca juga: Insentif Pajak Plus Diskon, Harga Toyota Vios Lebih Murah Rp 75 Juta

Toyota Kijang InnovaFoto: TAM Toyota Kijang Innova

Kemudian untuk produksi 2013 sampai dengan 2015, Innova memiliki harga sekitar Rp 140 juta sampai Rp 200 juta buat model bensin. Sedangkan Innova mesin diesel Rp 190 juta hingga Rp 230 juta.

Produksi 2016 sampai dengan 2018 di pasar mobil bekas Innova dipasarkan dengan harga Rp 220 juta sampai Rp 325 jutaan untuk mesin bensin.

Lalu untuk mesin diesel dihargai sekitar Rp 275 juta sampai Rp 430 jutaan.

Baca juga: Pasaran Harga Wuling Seken di Jawa Tengah, Ada yang di Bawah Rp 100 Juta

Terakhir 2019 sampai 2020, Innova dibanderol Rp 270 juta - Rp 310 juta untuk mesin bensin. Sementara mesin diesel Rp 320 juta sampai dengan Rp 400 jutaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau