Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Desain Nissan Serena C27 yang Lebih Sporty dan Praktis

Kompas.com - 29/11/2020, 14:21 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comNissan meluncurkan Serena C27 sekitar akhir 2019 yang lalu. Sebagai penerus Serena C26, mobil ini menawarkan desain yang lebih segar serta kepraktisan yang makin baik.

Secara umum, garis desain ini terlihat makin tegas. Begitu juga sudut-sudut lancip di beberapa bagian yang membuat mobil jadi terlihat sporty.

Ubahan paling mencolok tentu saja datang dari desain fascia, yang kini telah menggunakan bahasa desain V-Motion yang sama dengan model Nissan lainnya.

Baca juga: Mencoba Bus PO Nusantara Bodi Cityliner buatan Nusantara Gemilang

Test Drive Nissan Serena C27Kompas.com/Dio Test Drive Nissan Serena C27

Gril besar berbentuk huruf V dengan lapis krom makin menguatkan desain Serena sebagai MPV yang cukup mewah.

Headlamp kini dibuat seakan terpisah antara lampu proyektor dengan LED serta lampu sein di bagian atasnya.

Meski punya desain berbeda, secara basis mobil ini masih sama dengan model sebelumnya, Serena C27 memiliki panjang 4,7 meter.

Baca juga: Sebelum Ban Kempis di Jalan, Belajar Dulu Cara Pakai Dongkrak

Test Drive Nissan Serena C27Kompas.com/Dio Test Drive Nissan Serena C27

Ubahan berlanjut ke bagian pelek 16 inci yang mengusung desain two-tone. Kini pelek ini dibalut ban Dunlop 195/60 R16.

Sementara di bagian belakang, perbedaan kentara terlihat mulai dari spoiler, bumper yang lebih sporty, dan lampu belakang baru dengan teknologi LED.

Di bagian interior, kini Serena C27 terlihat makin keren dengan nuansa hitam. Termasuk jok kulit dengan motif belah ketupat dan panel hitam dengan finishing black piano di head unit serta transmisi.

Baca juga: Lebih Fungsional, Honda City Hatchback dengan Aksesoris Modulo

Test Drive Nissan Serena C27Kompas.com/Dio Test Drive Nissan Serena C27

Desain dasbor yang rendah dan punya banyak penyimpanan turut membuat mobil ini sangat fungsional buat pemiliknya.

Apalagi soal akomodasinya, bagasi Serena C27 terbilang cukup luas untuk penumpang dan barang bawaan. Kapasitas bahkan bisa diperluas ketika bangku baris ketiga dilipat.

Pengaturan kursi pun sangat fleksibel, baik itu bangku baris ketiga dan kedua. Sehingga ruang kabin dapat dimanfaatkan dengan maksimal.

Baca juga: PO Putra Remaja Rilis Tiga Bus Baru dari Karoseri Morodadi Prima

Test Drive Nissan Serena C27Kompas.com/Dio Test Drive Nissan Serena C27

Kepraktisan memang jadi andalan di Nissan Serena, tapi apa yang ditawarkan Serena C27 bisa melebihi ekspektasi Anda terhadap sebuah mobil.

Ruang kompartemen yang banyak, baik terbuka maupun tertutup di Serena sangat bisa diandalkan. Terutama saat digunakan saat berpegian jarak jauh.

Anda bisa menemui 14 buah cup holder di mobil ini, bahkan ketika membutuhkan tempat lagi, ada meja lipat yang diletakkan bagi penumpang di baris kedua dan ketiga.

Baca juga: Jangan Tertipu, Begini Cara Membedakan Suku Cadang Asli atau Palsu

Test Drive Nissan Serena C27Kompas.com/Dio Test Drive Nissan Serena C27

Kompartemen tertutup di depan pengemudi maupun penumpang depan tersedia lengkap dengan slot USB.

Masih kurang? Di lantai bagasi terdapat ruang penyimpanan ekstra besar yang bisa berfungsi untuk menaruh tas kecil hingga sedang.

Semakin praktis, mobil ini juga dilengkapi dual back door. Fungsinya ketika parkir di area sempit bagian belakangnya, Anda bisa dengan mudah akses ke bagasi hanya dengan membuka bagian kaca bagasinya.

Pun begitu saat Anda sedang membawa barang bawaan yang banyak, buka pintu sliding door tinggal mengayunkan kaki di bawah pintu dan secara elektris pintu akan terbuka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau