Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gaji ke-13, PNS Dapat Promo Potong Angsuran Kredit Motor Honda

Kompas.com - 14/08/2020, 19:01 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Sambut HUT ke-75 RI, main dealer motor Honda di Jawa Barat, PT Daya Adicipta Motora (DAM) membuat program bertajuk “Program PNS Semarak Gaji ke-13.”

Sesuai namanya, program ini berlaku untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang ingin membeli motor Honda. Promo berlaku sepanjang Agustus 2020 untuk seluruh tipe atau varian Honda.

GM Motorcycle Sales, Marketing, & Logistic DAM, Lerri Gunawan mengatakan, dengan promo ini, PNS yang membeli motor selama Agustus 2020 secara kredit akan mendapat potongan angsuran.

Baca juga: Dear Ladies, Pahami Bahaya Bonceng Hadap Samping

 

Honda CBR250RRFoto: Istimewa Honda CBR250RR

"Jika mengambil tenor 23 bulan dan 29 bulan akan mendapat 1 kali potongan angsuran, dan apabila mengambil tenor 35 bulan akan mendapatkan 2 kali potongan angsuran," kata Leri dalam keterangan resmi, Jumat (14/8/2020).

Syarat yang dibutuhkan tidak sulit. Calon konsumen hanya harus melengkapi dokumen berupa foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP) Suami & Istri, foto copy Kartu Keluarga, dan surat keterangan PNS.

Honda Genio Foto: Istimewa Honda Genio

“Melalui program ini juga kami harapkan, para PNS menjadi semakin lebih mudah membeli produk terbaru sepeda motor Honda untuk menemani dalam beraktivitas bekerja sehari-hari bersama motor Honda,” ujar Lerri.

Diskon lainnya

Program PNS Semarak Gaji ke-13 melengkapi program lainnya yang sudah ada sebelumnya yaitu rabat untuk beberapa model terlaris Honda seperti CBR250RR, Forza, ADV150 dan Genio.

Honda CBR250RR mendapat potongan Rp 7,5 juta, Forza diskon Rp 5 juta, ADV150 sebesar Rp 1 juta dan potongan harga Rp 600.000 untuk pembelian Honda Genio Series.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com