JAKARTA, KOMPAS.com – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali meresmikan dealer Mitsubishi Srikandi Diamond Motors – Lenteng Agung, yang menjadi dealer kendaraan penumpang Mitsubishi ke – 145 di seluruh Indonesia.
Bagi Srikandi Group, dealer ini menjadi dealer kendaraan penumpang Mitsubishi ke – 45 dari hasil kerjasama dengan MMKSI. Kehadiran dealer ini akan memperkuat jaringan dan layanan untuk para pelanggan di Jakarta, khususnya di area Lenteng Agung dan sekitarnya.
Setia Hariadi, Head of 3S Network Development, mengatakan salah satu alasan didirakannya dealer Lenteng Agung karena menjadi daerah penghubung antara Depok dan Jakarta Selatan.
Baca juga: Mitsubishi Indonesia Belum Mau Perbarui Pajero Sport
Kawasan di selatan Jakarta juga dinilai masih kosong, untuk diketahui dealer terdekat Mitsubishi dari Srikandi Lenteng Agung yaitu dealer Srikandi Mampang. Tak heran area ini dinilai strategis sebagai dealer Mitsubishi.
“Apalagi dekat dengan daerah Tanjung Barat yang saat ini tengah dibangun apartemen yang terkoneksi dengan stasiun kereta, kemudian ada Mall Aeon juga yang sedang dibangun. Jadi daerah ini punya prospek bagus,” ujarnya di acara peluncuran dealer, Senin (18/11/2019).
Pembukaan dealer Srikandi Lenteng Agung sekaligus jadi momentum perkenalan Xpander Cross yang meluncur belum lama ini. Seperti diketahui, produk ini jadi andalan baru Mitsubishi yang menggabungkan kenyamanan MPV dan ketangguhan SUV.
Baca juga: Rencana Mitsubishi Bangun R&D Center di Indonesia Urung
Untuk mendukung potensi pasar di aera tersebut, dealer ini dilengkapi dengan line up kendaraan penumpang Mitsubishi Motors yang terdiri dari Xpander, Pajero Sport, Eclipse Cross, New Triton, Outlander Sport, L300, dan produk terbaru Xpander Cross.
“Target penjualan kami untuk wilayah Lenteng Agung sekitar 110 unit per bulan, dengan komposisi Xpander 60 persen, Pajero Sport 20 persen, sisanya Triton dan Colt,” kata Osman Arifin, Direktur Srikandi Group, dalam kesempatan yang sama.
Untuk diketahui, Mitsubishi Pajero Sport mendapatkan penerimaan positif dengan pangsa pasar sebesar 28,5 persen di wilayah Jakarta Selatan pada periode Januari – September 2019. Sedangkan pangsa pasar Xpander mencapai 23,2 persen.
Baca juga: Target Mitsubishi Xpander Cross Dipatok 1.500 Unit
Hasil positif juga dicapai oleh Triton 4x4 dan L300 yang mendominasi dengan masing-masing pangsa pasar sebesar 51,9 persen dan 59,9 persen pada periode yang sama.
“Kepuasan dan kenyamanan konsumen menjadi prioritas utama kami dalam menyediakan layanan penjualan maupun purnajual,” ucap Naoya Nakamura, President Director PT MMKSI, dalam sambutannya.
“Dengan hadirnya layanan kami di area ini, diharapkan dapat menunjang kebutuhan pelanggan akan layanan Mitsubishi Motors,” katanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.