Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suzuki Naikkan Target Jualan S-Cross

Kompas.com - 10/11/2017, 16:22 WIB
Aditya Maulana

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mulai mendistribusikan SX4 S-Cross model terbaru sejak awal November 2017. Konsumen yang tertarik sudah bisa membeli di seluruh jaringan penjualan Suzuki di Indonesia.

Target konsumen crossover itu dijelaskan Donny Saputra, Direktur Pemasaran PT SIS 4W, karyawan yang memiliki usia 30-39 tahun atau keluarga dengan dua orang anak.

"Sekitar 62 persen karyawan swasta, dan 16 persen pegawai pemerintahan. Kita menyebutkan keluarga yang punya selera lebih modern," ujar Donny di acara peluncuran S-Cross terbaru di Pondok Indah Mal, Jakarta Selatan, Jumat (10/11/2017).

Baca juga: Dijual Rp 256 Juta, Ini Detail Ubahan Suzuki S-Cross Terbaru

Di tempat sama, 4W Sales Director SIS 4W Makmur menambahkan, untuk target penjualan ditingkatkan dari 300 unit menjadi 500 unit per bulan.

Suzuki S-Cross terbaru.Ghulam/KompasOtomotif Suzuki S-Cross terbaru.

"Pasar medium SUV ini terus mengalami pertumbuhan. Biasanya respon untuk produk baru ini bisa meningkat drastis," kata Makmur.

Sampai akhir tahun, Makmur memperkirakan bisa mengirim sekitar 1.000 unit. Ketika ditanya mengenai inden, kata dia tidak akan lama seperti Ignis atau Baleno hatchback.

"Kami optimis kalau target itu bisa tercapai. Kita juga akan menjaga terus pengiriman unit dari India ke Indonesia," kata Makmur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com