Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda Sonic 150 R Makin Agresif

Kompas.com - 28/09/2017, 17:06 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotifHonda Sonic 150 R tampil makin agresif. PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan penyegaran dengan grafis dan warna baru, diklaim menyesuaikan dengan perkembangan tren pengguna yang sebagian besar generasi muda.

Warna Aggresso Matte Black misalnya, diberi plihan striping baru yang lebih ekspresif dengan karakter agresif, sekaligus menguatkan kesan sporty. Penyematan grafis baru juga disematkan pada pilihan warna Energetic Red dan Activo Black.

Lalu, AHM juga menghadirkan pilihan baru bagi penggemar balap Tanah Air melalui warna yang yang terinspirasi dari tim balap Astra Honda Racing Team (AHRT), yakni Honda Racing Red.

Baca juga: Mendikdasmen Bolehkan "Study Tour", Dedi Mulyadi: Tidak Boleh Anak Piknik di Atas Rintihan Orangtua

Baca: Satria Babak Belur Lawan Sonic, Ini Skema Bertahan Suzuki

Terobosan lain yang cukup menonjol adalah disematkannya sharp shroud dan plug & play fairing. Pengguna bebas mengekspresikan keinginannya untuk tampil dengan tetap menggunakan fairing atau melepaskannya untuk kesan lebih ramping.

Direktur Pemasaran AHM Thomas Wijaya dalam siaran resmi, (27/9/2017), mengatakan bahwa Sonic 150 R terus dikembangkan dengan mempertimbangkan pilihan yang tepat bagi remaja yang ingin terus beraksi sejalan dengan gaya hidupnya yang dinamis.

Baca juga: Media Bahrain Ungkap Konsekuensi jika Timnas Mereka Kalah dari Indonesia 

”Sepeda motor ini hadir untuk menjawab pertumbuhan minat remaja secara emosional dan rasional. Tampilan barunya membanggakan dan membuat remaja tampil semakin percaya diri. Terbukti penggemarnya tumbuh pesat,” ujar Thomas.

New Honda Sonic 150R warna Aggresso Matte Black dan Honda Racing Red dipasarkan dengan harga on the road Jakarta Rp 22,3 juta. Sementara warna Energetic Red dan Activo Black dipatok Rp 21,9 juta. Model ini ditargetkan terjual 40.000 unit per tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Hasil Akhir Timnas Indonesia Vs Bahrain 1-0, Gol Ole Romeny Jadi Penentu
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau