Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suzuki S-Cross "Facelift" Meluncur di Taiwan

Kompas.com - 25/07/2017, 15:22 WIB
Stanly Ravel

Penulis

Taipei, KompasOtomotif - Bila di Indonesia sedang menanti Baleno hatchback pada Agustus mendatang, Suzuki Taiwan justru sudah meluncurkan versi penyegaran dari SX-4 S-Cross. Hatchback yang bermain di kelas crossover ini datang dengan beberapa ubahan pada eksterior dan interior.

Sektor depan, tepatnya pada bumper dan gril dirancang lebih berani dengan model vertikal pada kisi-kisi radiator. Agar lebih mewah, Suzuki juga sengaja membalutnya dengan lapisan krom.

Baca : Swift Sport Terbaru "Caplok" Mesin Vitara S

Tidak hanya itu, lampu utama juga sudah mengaplikasi LED dan daytime running light (DRL). Revisi juga dilakukan pada sektor kap mesin dengan menghadirkan dua guratan untuk menajamkan karakter crossover. Sedangkan kaki-kaki diperkuat dengan dimensi pelek yang lebih besar, yakni 17 inci.

Interior Suzuki SX4 Facelift Taiwan Interior Suzuki SX4 Facelift Taiwan

Mesin yang digunakan SX4 2017 juga ikut dirubah. Suzuki tidak lagi membenamkan mesin 1.600 cc, Boosterjet 1.400 cc turbocharded.

Mesin ini serupa dengan mesin yang akan digunakan Swift Sport yang mengambil dari kepunyaan Vitara S. Dari data, mesin tersebut mampu menyuplai tenaga 140 PS dengan torsi 219,67 Nm.

Suzuki SX4 Facelift Taiwan Suzuki SX4 Facelift Taiwan

Dikutip dari Indianautosblog, untuk pasar Taiwan, Suzuki hanya meluncurkan S-Cross SX4 2017 dalam satu varian, yakni GLX, banderolnya 85.80.000 dolar Taiwan atau Rp 439 jutaan.

Baca : Membayangkan Bila Suzuki Ignis Jadi MPV

Fitur yang tertanam relatif lengkap, mulai dari keyless entry, push-start button, cruise control, dualzone climate control, Blueetooth connectivity, tujuh airbag, serta anti-lock braking system (ABS) yang berpadu dengan fitur keselamatan electronic brake force distribution (EBD), brake assist (BA), electronic stability programme (ESP), dan HHC.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau