Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Membayangkan Bila Suzuki Ignis Jadi MPV

Kompas.com - 12/07/2017, 07:22 WIB
Stanly Ravel

Penulis

New Delhi, KompasOtomotif - Suzuki Ignis memang menjadi magnet baru di segmen mobil kota. Dimensi bodi kompak yang dikemas dengan tampilan desain unik, menjadi daya tarik Ignis yang dibuktikan dengan respons positif meski baru beberapa bulan meluncur.

Suksesnya Ignis, ternyata juga ditanggapi oleh seorang seniman digital asal Indonesia, Adrians Ramadhani. Dilansir dari Indianautosblog, (10/7/2017), Adrians mencoba berspekulasi membuat rekaan desain Ignis menjadi sebuah multi porpose vehicle (MPV).

Baca : Suzuki Ignis Kuntit Honda Brio

Dalam foto desain, Adrians memberikan tema "Ignis 5+2", yang tentu maknanya mengarah pada kapasitas tujuh penumpang. Dari tampak samping, tubuh kompak Ignis terlihat menjadi lebih panjang untuk mengejar baris ketiga.

Namun demikian, Adrian tidak melihatkan adanya perubahan drastis dari sisi tampilan. Secara keseluruhan bentuknya tetap sama, baik dari model depan, samping, sampai guratan tiga garis pada pilar C di sisi bodi belakang.


Dengan rekayasa digital memungkinkan Adrians untuk merancang ulang dimensi Ignis, hal ini bisa dilihat dari adanya tambahan kaca yang dibuat setelah pintu baris kedua.

Baca : Bila Diproduksi Lokal, Suzuki Ignis Bakal "Makin Ngeri"

Sayang Adrians tidak membeberkan berapa penambahan panjang yang ditambahkan untuk membuat Ignis menjadi mobil tujuh penumpang. Tapi bila dicermati, rasanya ruang baris ketiga hanya akan nyaman digunakan untuk anak-anak dibandingkan orang dewasa.

Bila Suzuki ternyata berniat untuk membuat Ignis 7-seater, maka saat dipasarkan di Indonesia kemungkinan besar akan menjadi rival bagi Toyota Calya, Daihatsu Sigra, dan Datsun Go+. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau