Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mercy Indonesia Buka Diler Mobkas Ketiga

Kompas.com - 21/04/2016, 13:33 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - Mercedes-Benz (MB) Indonesia resmi membuka diler Proven Exclusivity alias mobil bekas (mobkas) bersertifikat baru di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (21/4/2016). Diler ketiga khusus mobkas yang disetujui MB Indonesia itu dioperasikan oleh PT Cakrawala Automotif Rabhasa (CAR).

Lokasi fasilitas baru itu terletak di lantai dua di satu-satunya diler mobil baru CAR di Jl. Denpasar Raya Blok D2 Kavling 12, Jakarta 12940.

Febri Ardani/KompasOtomotif Semua mobil yang ditawarkan di diler Mercedes-Benz Proven Exclusivity lolos 197 poin inspeksi.
"Kami masuk ke segmen mobkas pada 2014, sejak saat itu mendapat feedback bagus dari diler dan konsumen. Sekarang kami bangga menambah diler baru dari CAR," ujar Roelof Lamberts, President & CEO MB Indonesia dalam kata sambutannya saat peresmian.

MB Indonesia menetapkan syarat cukup ketat buat mobkas yang dijual, yaitu dibeli pertama kali di diler resmi MB Indonesia, umur registrasi unit tidak lebih dari enam tahun, odometer tidak sampai 125.000 km, memiliki rekaman perawatan rutin, tidak pernah rusak parah, dan lolos 197 poin pengecekan. Syarat - syarat itu untuk menjamin produk yang dijual siap pakai dan tidak bermasalah.

Begitu unit dibeli, konsumen mendapat keuntungan berupa jaminan 12 bulan untuk komponen utama dan layanan darurat 24 jam.

"Kami harap pelanggan kami merasa lebih percaya diri saat membeli produk mobkas Mercedes-Benz," kata Roelof.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com