Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suzuki Bakal Pensiunkan Grand Vitara

Kompas.com - 09/12/2014, 09:00 WIB
Azwar Ferdian

Penulis

Tokyo, KompasOtomotif - Suzuki mengumumkan rencana di tahun mendatang terkait deretan line-up produk yang akan dirampingkan. Dijelaskan bahwa dua model yang ada saat ini yaitu Grand Vitara (Escudo) dan sedan Kizashi tidak akan lagi diproduksi.

Penghentian produksi Grand Vitara dan Kizashi ini dibocorkan langsung oleh sumber Suzuki pusat di Jepang. Seperti dilansir Worldcarfans, Selasa (9/12/2014), awalnya kabar tersebut masih sebatas rumor, namun akan menjadi kenyataan dan akan dilakukan di 2015 mendatang.

Suzuki juga sempat menyatakan bahwa dengan meluncurkan Kizashi adalah sebuah kesalahan. Pabrikan berlambang S ini kemungkinan tidak menyiapkan pengganti dari sedan medium tersebut.

Sedangkan Grand Vitara juga memasuki masa pensiun setelah mengabdi sejak 2005 silam. Suzuki akan menghentikan produksi dari model SUV tersebut, sementara model penggantinya masih dipertimbangkan lebih lanjut.

Baru-baru ini Suzuki sudah mengungkapkan rencana untuk meluncurkan enam mobil baru sampai 2017 mendatang. Salah satunya adalah Celerio dan diikuti oleh hatchback yang berdimensi lebih besar dari Swift. Lalu disiapkan juga adik dari Celerio dengan desain yang lebih menarik, Swift generasi terbaru dan dan pengganti Jimny.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau