Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Kabar Mitsubishi Xpander Hybrid, Kapan Meluncur di Indonesia?

Kompas.com - 31/10/2024, 17:01 WIB
Muh. Ilham Nurul Karim,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mitsubishi Motors Indonesia tengah mempertimbangkan untuk menghadirkan kendaraan hybrid di Indonesia.

Meski beberapa model hybrid sudah meluncur di pasar global, termasuk Thailand, Mitsubishi di Indonesia masih mengamati perkembangan kebutuhan dan regulasi lokal sebelum meluncurkan produk hybrid.

Menurut Irwan Kuncoro, pemilik Tamaro Motor, pendekatan Mitsubishi saat ini lebih kepada memahami pola pasar dan kebutuhan konsumen di Tanah Air.

Baca juga: 3 Cara Mudah Cek Tagihan Pajak Kendaraan Bermotor

"Mengenai mobil hybrid, Mitsubishi saat ini mengambil pendekatan 'wait and see' terkait pasar, konsumen, dan regulasi. Kalau pasar terus bertumbuh, kami optimis bisa mengikuti perkembangan tersebut dan siap untuk elektrifikasi di masa depan," kata Irwan Kuncoro di Bekasi, Rabu (31/10/2024).

Lebih lanjut, Irwan menjelaskan bahwa Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) sebenarnya telah memiliki teknologi hybrid dan beberapa model yang siap dipasarkan, namun masih menantikan waktu yang tepat untuk memasuki pasar Indonesia.

Ilustrasi diler Mitsubishi di DepokKOMPAS.com/DIO DANANJAYA Ilustrasi diler Mitsubishi di Depok

"MMKSI saat ini sudah memiliki teknologi dan produk. Untuk pengembangan hybrid, kita tunggu saja informasinya. Meskipun pasar hybrid memiliki ekspektasi tinggi, belum ada informasi pasti kapan teknologi hybrid kita akan masuk pasar Indonesia," kata Irwan.

Baca juga: Dampak Serius Ganti Cairan Radiator dengan Air Biasa

Di Thailand, Mitsubishi telah meluncurkan model hybrid untuk Xpander dan Xpander Cross dengan mesin 1.600 cc yang dipadukan dengan motor listrik dan baterai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau