Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandy Berlalu, 15.000 Mobil Harus Dihancurkan!

Kompas.com - 08/11/2012, 08:31 WIB

California, KompasOtomotif — Toyota, Chrysler, Nissan, dan Honda segera menghancurkan (scrap) 15.000 mobil baru begitu badai Sandy berlalu. Dilaporkan pula, menurut analis senior Asosiasi Dealer Otomobil Nasional AS (NADA) Larry Dixon, 200.000 mobil konsumen rusak dan harus diganti.

Di New York dan New Jersey terdapat 886 jaringan pemasaran mobil baru dan bekas, yang sebagian besar disapu badai. Nissan memperkirakan harus menghancurkan lebih dari 6.000 mobil, termasuk Infiniti.

"Jumlah kendaraan yang rusak diterjang Sandy sepertiga dari badai Katrina, 600.000 unit (baru dan lama). Kami memprediksi tidak ada pembelian baru sampai Desember mendatang," beber Dixon seperti dilansir Autonews, Rabu (7/11/2012).

Sandy, tercatat sebagai badai terbesar dari Atlantik dalam sejarah AS, telah merusak New Jersey, New York, dan sekitarnya dengan tiupan berkecepatan 161 km per jam. Badai ini telah merenggut 100 nyawa manusia. Puncak badai berembus pada 29 Oktober lalu dengan ketinggian ombak 3,96 meter, yang menghancurkan terowongan, fasilitas bawah tanah, dan rumah.

Fisker Automotive, produsen mobil mewah berteknologi hibrida plug-in, juga melaporkan, 320 sedan seharga 103.000 dollar AS (Rp 989,3 juta) rusak terendam air laut. "Kami belum bisa memperkirakan kerugian yang harus diganti. Mobil itu tadinya siap dikirim ke dealer," beber Roger Ormisher, juru bicara Fisker di Anaheim, di California.

Toyota
Juru bicara Toyota AS, Jana Hartline, mengatakan, paling kurang 4.000 mobil termasuk Lexus dihajar badai. "Kami masih memeriksa sekitar 1.300 unit untuk memastikan kondisinya. Paling tidak, 3.000 unit harus dihancurkan. Sedangkan 825 unit stok di dealer mengalami kerusakan dan tidak bisa dijual lagi," beber Hartline.

Sementara itu, Honda dan Acura melaporkan akan menghancurkan 3.440 mobil dan belum bisa menghitung jumlah kerugian yang dialami. 

Chrysler melaporkan kehilangan 750 kendaraan di stok dealer. Sementara GM dan Ford belum melaporkan jumlah kerugian dan unit mobil yang rusak. Namun, Hyundai melaporkan, hanya 400 mobil yang rusak, sedangkan Kia sebanyak 200 unit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com