Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mitsubishi Tingkatkan Produksi Baterai Lithium-Ion untuk Mobil Listriknya

Kompas.com - 15/04/2010, 15:05 WIB

TOKYO, KOMPAS.com –  Setelah mobil listrik mulai gencar dipasarkan menjelang akhir tahun ini oleh Mitsubishi dan Nissan, antisipasi yang dilakukan para pelaku bisnis otomotif adalah segera memproduksi baterai lithium-ion secara massal. Salah satu perusahaan yang sudah siap memproduksi baterai tersebut adalah Lithium Energy Japan (LEJ), hasil patungan  antara GS Yuasa dengan Mitsubishi Corporation dan Mitsubishi Motor Corporation.

Menurut Mitsubishi, LEJ didirikan pada 2007 untuk mendukung program mobil listriknya, iMiEV. Pabrik terbaru tersebut  akan dibangun di Ritto, Shiga Prefektur, Jepang. Pabrik ini direncanakan akan mulai berpoduksi pada awal 2011 dengan kapasitas 4,4 juta sel setahun. Atau cukup untuk memenuhi kebutuhan 50.000 unit mobil listrik Mitsubishi, iMiE

LEJ juga akan  memulai produksi massal baterai lithium-ion melalui pabrik pertamanya di Kusatsu akhir Juni nanti. Pabrik ini, bila beroperasi pada kapasitas penuh, menghasilkan 200.000 sel baterai (cukup untuk 2.300 kendaraan listrik per tahun). Selanjutnya “line” kedua dari pabrik ini akan memproduksi 400.000 sel (cukup untuk 4.500 kendaraan listrik). Total kapasitas produksi pabrik di Kusatsu menjadi 600.000 sel (buat 6.800 mobil listrik).

Pabrik LEJ lainnya yang juga  mulai berproduksi pada Desember mendatang adalah Kyoto (GS-Yuasa  Kyoto). Pabrik ini kapasitas produksinya  1 juta sel per tahun (untuk 11.000 mobil listrik). Dijelaskan pula , LEJ telah hasi  mengembangkan teknologi yang memungkinkan memproduksi baterai lithium-ion untuk 10.000 mobil  listrik per tahun pada satu “line” saja.

Pada tahun fiskal kedua 2012, ketiga pabrik  LEJ di Kusatsu, Kyoto dan Ritto akan memproduksi 6 juta sel (cukup untuk 67.800 mobil listrik). Untuk  mendirikan pabrik tersebut,  LEJ  mendapatkan subsidi dari Kementerian Ekonomi, Perdagangan dan Industri, Jepang dalam rangka   kampanye “Regional Development Subsidy Program Greed Company Towards Employment” untuk tahun fiskal 2009.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com