Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocoran 3 Mobil Baru Hyundai yang Siap Meluncur

Kompas.com - 13/08/2024, 09:02 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hyundai mengonfirmasi bakal meluncurkan tiga model sampai akhir tahun 2024. Tiga model tersebut bakal bermain di segmen mobil listrik, mobil hybrid dan juga ditengarai mobil konvensional.

Sedikit bocoran dari Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer (COO) PT Hyundai Motors Indonesia (HMID), Hyundai akan fokus menyasar konsumen di segmen medium.

Baca juga: Komunitas Avanza-Xenia Gelar Jambore Nasional ke-8

Alasannya kata Frans melihat kondisi pasar di Indonesia saat ini kelas yang masih mampu beli mobil ialah menengah ke atas. Kelas ini biasanya melirik mobil di segmen menengah dan atas.

Hyundai CRETA Alpha resmi diluncurkan dalam perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, di JIEXPO Kemayoran, Jakarta, Kamis (15/2/2024). Dok. KOMPAS.com/DIO DANANJAYA Hyundai CRETA Alpha resmi diluncurkan dalam perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, di JIEXPO Kemayoran, Jakarta, Kamis (15/2/2024).

“Jawabannya ya (mobil kelas medium),” ujar Frans di Jakarta, akhir pekan lalu.

“Jadi apa yang terjadi di pasar otomotif Indonesia sekarang kita tahu kelas menengah itu lagi bermasalah sekarang. Jadi yang menengah ke bawahnya itu turun,” kata Frans.

Penurunan tersebut dapat dilihat dari angka penjualan mobil low cost green car (LCGC). Saat penjualan mobil baru sedang lesu penjualan mobil LCGC yang digadang sebagai mobil murah masih bagus.

Baca juga: Aturan Baru di Malaysia, Motor di Atas 150 cc Wajib ABS

“LCGC segmen itu bukan naik, tapi kontribusinya besar secara persentase (market). Kenapa, karena marketnya turun. Karena market turun, volume turun ke situ ya pasti kontribusinya akan naik,” ujarnya.

Hyundai GIIAS 2024HMID Hyundai GIIAS 2024

Baca juga: Ini Motor yang Dibawa Tom Cruise Saat Penutupan Olimpiade 2024

Frans enggan merinci model dan kapan tiga mobil baru Hyundai tersebut meluncur di Indonesia. Namun mengakui waktunya lumayan pendek sebab tahun 2024 tinggal tersisa lima bulan.

“Kami lihat sekarang kelas menengah atas itu punya uang, tapi karena interest rate besar, bunga besar mereka taruh uang di surat utang negara misal contohnya seperti itu. Kalau tidak ada produk yang menarik mereka tak akan beli,” katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau