JAKARTA, KOMPAS.com - Berbagai perusahaan otobus (PO) kini saling bersaing ketat untuk menarik minat penumpang.
Salah satu trategi marketing yang kerap digunakan oleh PO adalah memberikan diskon tiket bus. Misalnya PO Adhi Prima yang memberikan potongan harga untuk layanan bus AKAP.
Diskon ini sebesar Rp 40.000 untuk layanan rute Jakarta - Palembang dan juga rute Jakarta - Prabumulih.
Baca juga: Pengendara Motor yang Lewat Jalan Slamet Riyadi Solo Harus Hati-Hati
Berdasarkan informasi dari Instagram @po_adhiprima, promo ini hanya berlaku untuk pembelian tiket lewat aplikasi atau situs Redbus. Kemudian diskon ini berlaku hingga 30 September 2024.
" Langsung diskon Rp 40.000 kalau beli secara online lewat Redbus. Promo ini berlaku untuk layanan bus kelas super eksekutif dan suites class," kata salah satu agen tiket PO Adhi Prima saat dihubungi oleh Kompas.com, Sabtu (10/8/2024).
Baca juga: Mana yang Lebih Unggul, Motor Matik Injeksi atau Karburator?
Sekadar informasi, pada layanan bus AKAP kelas Super Eksekutif milik PO Adhi Prima terdiri dari kursi penumpang model reclining yang punya sandaran kaki. Kursi kelas ini berjumlah 28 seat dengan konfigurasi 2-2.
Sementara itu, untuk layanan suite class merupakan layanan sleeper bus. Pada bus kelas ini hadir dengan konfigurasi 1-1 model bertingkat yang modelnya menyerupai ruang pribadi. Bus ini punya 22 kursi penumpang model sleeper.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.