Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mudah Mengetahui Charging Station Mobil Listrik Hyundai

Kompas.com - 28/07/2024, 17:41 WIB
Ruly Kurniawan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) terus berupaya memudahkan para penggunanya dalam pemakaian kendaraan listrik harian sekaligus mendukung penciptaan EV nasional.

Selain memperluas cakupan fasilitas charging station atau Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), perusahaan juga memperbarui aplikasi myHyundai.

Salah satu fitur unggulan dalam aplikasi tersebut adalah One-Stop Hyundai, layanan yang memberikan solusi lengkap terkait mobil Hyundai.

Baca juga: Berlaku mulai 30 Juli, Cek Tarif Tol Bangkinang - XIII Koto Kampar

Ilustrasi Charging Station Hyundai IndonesiaKOMPAS.com/Ruly Kurniawan Ilustrasi Charging Station Hyundai Indonesia

Mulai informasi kendaraan, aktivasi EV Charger, lokasi EV Charging Station terdekat, servis dan aksesoris, Hyundai Finance, hingga pemesanan test drive dan pembelian mobil Hyundai.

Integrasi Hyundai ONE ID Aplikasi myHyundai Indonesia juga memungkinkan pengguna mengintegrasikan akun Hyundai ONE ID mereka, sehingga memudahkan akses ke seluruh ekosistem layanan Hyundai.

Dengan demikian, pengguna dapat dengan mudah mengelola berbagai aspek kepemilikan kendaraan mereka melalui satu platform terpadu.

"Pengguna juga bisa mencari charging station sesuai dengan lokasi saat ini," kata Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer HMID.

Dalam kesempatan serupa, Hyundai juga menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan sejumlah mitra Charging Point Operator (CPO).

Baca juga: Mitsubishi Xpander Hybrid Diduga Kuat Meluncur Tahun Depan

HMID Hadirkan EV Fast Charging Station di Starbucks AdhyaksaKOMPAS.com/NANDA HMID Hadirkan EV Fast Charging Station di Starbucks Adhyaksa

Melalui rangkaian kolaborasi ini, Hyundai akan memimpin dan membangun ekosistem dengan menambah lebih dari 400 charging station dalam jaringan pengisian daya Hyundai.

Sehingga pelanggan Hyundai dapat menikmati sekitar 97 persen stasiun pengisian daya swasta atau setara dengan lebih dari 600 charging station di seluruh Indonesia melalui aplikasi myHyundai.

"Langkah strategis ini juga menekankan posisi Hyundai sebagai game changer di industri otomotif yang secara konsisten berinovasi dalam mempercepat elektrifikasi kendaraan di Indonesia," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau