Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumpa Seres 7 Hybrid di GIIAS 2024, Jarak Tempuh Bisa 1.000 Km

Kompas.com - 17/07/2024, 06:22 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Menjelang GIIAS 2024, Seres bakal bawa dua SUV baru, Seres 7 dan Seres 9. Salah satu yang dipampang paling depan ada Seres 7 dengan kertas spesifikasi di sebelahnya.

SUV ini bisa dibilang hybrid, punya motor listrik di as roda depan dan belakang serta mesin konvensional sebagai range extender.Teknologi ini disebut Extended Range Electric Vehicle (EREV).

Mekanismenya seperti teknologi hybrid serial, di mana mesin konvensional bertindak sebagai generator penghasil listrik dan menyalurkan ke motor untuk menggerakkan roda. Jadi, tetap bisa isi BBM dan mengecas langsung baterai sambil berjalan.

Buat spesifikasi mesinnya, menggunakan model empat silinder 1.500cc. Sedangkan baterainya memiliki kapasitas 40.06 kWh dengan jarak tempuh pakai energi listrik saja mencapai 165 Km.

Baca juga: Seres Bawa SUV Concept Aito M9 di GIIAS 2024

Seres 9 di GIIAS 2024KOMPAS.com/FATHAN Seres 9 di GIIAS 2024

Makanya ada mesin bensin lagi buat menambah jarak tempuh dari Seres 7. Kalau mengecek ke klaim Aito, nama Seres 7 di China, jarak tempuh kombinasinya bisa tembus hingga1.000 Km.

Buat motornya ada di roda depan dan belakang. Motor depan menghasilkan tenaga 127 kW (170 TK) dan torsi 300 Nm. Sedangkan yang belakang, tenaga dan torsinya lebih besar, 196 kW (262 TK) dan 354 Nm.

Baca juga: VinFast Pakai Skema Berlangganan Baterai


Menariknya, baterai pada mobil ini juga bisa dicas lewat metodeslow charge memakan waktu 3,8 jam atau sekitar 3 jam 48 menit. Tapi kalau pakai fast charging, cuma 30 menit.

Bukan cuma Seres 7, mejeng juga SUV yang lebih besar lagi, Seres 9 di booth GIIAS 2024. Cuma buat spesifikasinya masih belum dijabarkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau