Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

DAMRI Luncurkan Angkutan Wisata ke Danau Toba, Tarif mulai Rp 6.100

Kompas.com - 05/07/2024, 14:22 WIB
Dio Dananjaya,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – DAMRI berkomitmen mendukung kemajuan pariwisata di Indonesia, termasuk di Medan. Salah satu dukungan ditunjukkan dengan menghadirkan Angkutan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) di kawasan Danau Toba.

Layanan ini dihadirkan DAMRI untuk mendukung kemudahan aksesibilitas perjalanan wisatawan di Medan. DAMRI menyediakan tiga rute perjalanan dalam Angkutan KSPN ini.

Corporate Secretary DAMRI Chrystian R.M Pohan, mengatakan, bahwa DAMRI bersinergi bersama pemerintah melalui Kementerian Perhubungan untuk mengantarkan para wisatawan menikmati keindahan Danau Toba.

Baca juga: Belajar dari Kecelakaan Ferrari Tabrak Mercy di Pasar Santa

Layanan KSPN atau angkiutan wisata dihadirkan DAMRI untuk mendukung kemudahan aksesibilitas perjalanan wisatawan di MedanDok. DAMRI Layanan KSPN atau angkiutan wisata dihadirkan DAMRI untuk mendukung kemudahan aksesibilitas perjalanan wisatawan di Medan

Pelanggan yang ingin melakukan perjalanan bisa memesan tiket secara on the spot dengan metode pembayaran cashless melalui scan QRIS via Mobile Banking atau e-wallet.

"Sebagai salah satu destinasi wisata yang kaya akan potensi alamnya, Danau Toba merupakan salah satu destinasi wisata unggulan pariwisata Indonesia yang memiliki fungsi vital,” ujar Pohan, dalam keterangan tertulis (5/7/2024).

“Salah satunya adalah menggerakkan pertumbuhan ekonomi di kawasan sekitar lokasi danau,” kata dia.

Baca juga: Grand Livina Patah As Roda Depan Setelah Hantam Lubang di Jalan

Berikut jadwal operasional Angkutan KSPN DAMRI di Medan:

1. Bandara Silangit - Pelabuhan Ajibata
Jadwal keberangkatan dari Bandara Silangit pukul 08.30, 13.30, dan 18.30 WIB. Sedangkan dari Pelabuhan Ajibata pukul 06.00, 11.00, dan 16.00 WIB.
Tarif yang dikenakan sebesar Rp 9.600

2. Pematang Siantar - Pelabuhan Ajibata
Jadwal keberangkatan dari Pematang Siantar pukul 08.00, 12.00, dan 16.00 WIB. Sedangkan dari Pelabuhan Ajibata pukul 06.00, 10.00, dan 14.00 WIB.
Tarif yang dikenakan sebesar Rp 6.100

3. Bandara Silangit – Pakkat
Jadwal keberangkatan dari Bandara Silangit pukul 09.30 dan 17.30 WIB. Sedangkan dari Pakkat pukul 06.00 dan 13.30 WIB.
Tarif yang dikenakan sebesar Rp 9.700

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau