Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bahas Kabin Mobil Listrik BMW iX1, Minimalis tapi Canggih

Kompas.com - 30/04/2024, 09:22 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - BMW X1 merupakan salah satu tulang punggung penjualan BMW di Indonesia. Maka dari itu, BMW kemudian melebarkan pilihan dan menghadirkan versi mobil listrik BMW iX1 untuk pasar Tanah Air.

Sebelumnya, Kompas.com sudah membahas mengenai desain eksterior. Kini redaksi akan membahas interior. Sebab, selain tampilan luar, kabin merupakan salah satu andalan BMW merebut hati konsumen.

Baca juga: Campervan Listrik Pertama di Indonesia Hadir di PEVS 2024

Seperti diketahui, BMW iX1 hadir pada Februari 2024. Pada dasarnya desain BMW iX1 serupa dengan X1 generasi ketiga, baik itu ekstrior maupun interior.

Interior BMW iX1Kompas.com/Nanda Interior BMW iX1

Di bagian interior, BMW iX1 tampil minimalis, sporty dengan nuansa serba gelap, tapi tetap menyajikan nuansa mewah. Bagian dasbor diberi sentuhan warna gun metal dengan jok kelir coklat gelap, menciptakan paduan menawan.

Jok baru ini dikembangkan dengan nama Sensatec Upholstery sebagai standar yang tentu sudah dengan pengaturan elektris. Peningkatan ini tentu dibuat untuk memberikan kenyamanan bagi pengemudi dan penumpang.

Posisi duduk iX1 juga sudah ditinggikan guna menciptakan pengalaman berkendara yang khas di dalam SUV ringkas. Namun, jika dibuat "mentok" ke bawah, posisi duduknya terasa seperti sedang di dalam sedan.

Baca juga: Industri Komponen Lokal Siap Kembangkan Fasilitas Kendaraan Listrik

 

Speakir Harman Kardon di BMW iX1KOMPAS.com/Gilang Speakir Harman Kardon di BMW iX1

Panel instrumen terasa ramping dengan desain elegan. BMW Curved Display ini terdiri dari layar full digital MID dan head unit yang masing-masing berukuran 10 inci.

Berbeda dengan saudaranya "peminum" bensin, untuk mobil listrik iX1 bagian instrumen klaster di pengemudi ada penunjuk baterai.

Sebagai pemanis, terdapat ambient light yang dapat diganti warna dan tingkat keterangannya sesuai selera. Meski hanya gimmick, lampu kabin ini dapat mengubah suasana hati karena dapat diganti-ganti.

Baca juga: 2 Pebalap Yamaha Alami Arm Pump Imbas Motor Susah Belok

 

BMW iX1KOMPAS.com/Adityo Wisnu BMW iX1

Kemudian di sisi lain, karakter premium terlihat dari adanya panorama glass roof dan stereo speaker system dengan enam speaker dari Harman Kardon, perusahaan audio asal Amerika Serikat yang memanjakan telinga.

Bagian tengah ada sandaran tangan "floating" dan di bagian ujungnya ada dua cup holder. Konsol tengah itu merupakan tempat panel kontrol terintegrasi, seperti tuas transmisi, mode berkendara, dan volume musik yang mudah dan simpel.

Sementara itu, jok di baris kedua terbagi menjadi 40:20:40, split bisa dilipat atau disesuaikan sudutnya untuk memperluas kapasitas bagasi. Kapasitas bagasi dari 540 liter dan dapat ditingkatkan hingga maksimum 1.600 liter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com