Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Sanksi Pelanggar Ganjil Genap saat Mudik Lebaran 2024; Cara Akses CCTV Jalan Tol Gratis

Kompas.com - 06/04/2024, 06:02 WIB
Ruly Kurniawan,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Hasan Ariyanto, Pemilik Mandiri Auto Klaten mengatakan tidak pernah mengetahui ada metode khusus perawatan radiator menggunakan telur mentah.

“Jika memang dalam kondisi darurat untuk mengatasi radiator bocor saya lebih menyarankan untuk menambal area yang bocor secara langsung dari sisi luar, bisa menggunakan sealant, power glue, lem besi dan sejenisnya,” ucap Hasan kepada Kompas.com, Kamis (4/4/2024).

Baca juga: Mencoba Tol Cimanggis-Cibitung, Depok ke Tol Cikampek Hanya 15 Menit

3. Mencoba Tol Cimanggis-Cibitung, Depok ke Tol Cikampek Hanya 15 Menit

Ruas Tol Cimanggis-Cibitung sepanjang 19 Km resmi beroperasi fungsional saat mudik Lebaran, tepatnya mulai 4-16 April 2024 mulai pukul 06.00 WIB sampai dengan 17.00 WIB.

Jalan tol ini bakal terkoneksi dengan ruas tol di kawasan Metropolitan Jabodetabek yang menjadi pusat kegiatan nasional.

Dengan begitu masyarakat yang dari arah Pamulang, Depok, Tangerang, bisa masuk ke JORR-2 dan langsung ke Cikampek, sehingga tak harus melewati tol dalam kota.

Direktorat Lalu lintas (Ditlantas) Polda Jawa Tengah mencatat sekitar 30 pelanggaran setelah pihaknya menerbangkan drone. KOMPAS.com/BAYU APRILIANO Direktorat Lalu lintas (Ditlantas) Polda Jawa Tengah mencatat sekitar 30 pelanggaran setelah pihaknya menerbangkan drone.

4. Nominal Denda Pelanggaran Ganjil Genap saat Mudik Lebaran 2024

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Aan Suhanan menjelaskan, pemudik yang melanggar aturan ganjil genap tidak diperkenankan melakukan putar balik dan diminta tetap melanjutkan perjalanan.

“Kita (Polisi) tidak melakukan putar balik, kita tidak melakukan penghentian. Kalau sudah bablas ya terus, nantinya proses hukum berjalan karena sudah ada (pantauan dari) kamera ETLE,” ucapnya di Jakarta, Rabu (3/4/2024).

Adapun terkait sanksinya, Aan menjelaskan jika nominalnya serupa dengan denda ganjil genap di Jakarta, yakni maksimal Rp 500.000 sesuai dengan ketentuan Undang-undang nomor 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan Angkutan Jalan.

“Dendanya sesuai dengan pasal 287 UU nomor 22, maksimal Rp 500.000,” ucap Aan.

Baca juga: Pemudik Jangan Pakai E-toll Berbeda Saat Bayar, Bisa Kena Denda 2 Kali Lipat

Ilustrasi Jalan Tol. Ini cara mengecek pantauan arus mudik Lebaran 2024 melalui CCTV.MUHAMAD SYAHRI ROMDHON/ Kompas.com Ilustrasi Jalan Tol. Ini cara mengecek pantauan arus mudik Lebaran 2024 melalui CCTV.

5. Pemudik Bisa Mengakses CCTV Jalan Tol Secara Gratis

Sebagai bentuk dukungan terhadap masyarakat, kepolisian yang bekerja sama dengan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) membagikan layanan berupa akses pantauan CCTV jalan tol 24 jam.

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Aan Suhanan menjelaskan, layanan ini gratis dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk memantau kondisi rute jalur mudik.

Untuk bisa menikmati layanan ini, masyarakat cukup membuka laman resmi bpjt.pu.go.id dan memilih opsi ‘CCTV jalan tol’ di beranda, atau mengklik tautan ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau