JAKARTA, KOMPAS.com – Memasuki 2024, pilihan motor listrik yang ada di pasaran saat ini semakin beragam.
Bagi konsumen yang baru memilikinya, cara berkendara motor listrik rupanya tidak bisa disamakan dengan motor bensin atau konvensional.
Hendrik Ferianto, Instruktur Safety Riding AHM mengatakan, meskipun punya ukuran kecil mengendarai motor listrik tidak boleh dianggap remeh.
“Sebelum memulai perjalanan, pastikan baterai Honda EM1 e: telah terisi penuh untuk mendukung aktivitas berkendara konsumen,” ujar Hendrik di Jakarta (28/2/2024).
Baca juga: Suzuki GSX-250R 2 SIlinder Punya Baju Baru
Menurutnya, sebagai awalan konsumen harus mempelajari kapasitas dan fitur baterai motor listrik. Dengan begitu, konsumen bisa melakukan rencana perjalanan.
Rencana perjalanan penting dilakukan agar berkendara dengan motor listrik bisa mencapai tujuan dengan aman dan nyaman.
Kedua, pelajari karakter dan fitur keselamatan pada motor listrik. Hal ini untuk memastikan konsumen akan selalu merasa aman saat berkendara.
Baca juga: Benarkah Mobil Transmisi Manual Lebih Jago Menanjak daripada Matik?
Menurut Hendrik, tarikan awal motor listrik umumnya akan mengagetkan. Agar lebih halus, konsumen dapat mengkombinasikan penggunaan rem belakang.
Dengan mengoperasikannya seperti tuas kopling yang dilepas perlahan, maka akselerasi motor listrik semakin halus.
“Tarikan awal saat berkendara yang halus untuk mendukung pengendara berkonsentrasi saat memulai perjalanan,” ucap Hendrik.
Baca juga: Faktor yang Bikin Mobil Transmisi Manual Tidak Kuat Nanjak
Ketiga, tentukan rute perjalanan karena hal ini berkaitaan dengan daya jelajah atau kemampuan dari motor listrik.
“Ketahui jarak tempuh yang dapat ditempuh dengan satu kali pengisian baterai untuk menghindari kehabisan daya di tengah jalan,” kata Hendrik.
“Gunakan GPS atau navigasi digital untuk mengetahui kondisi kepadatan jalanan dan rute alternatif menuju tujuan. Dengan memastikan rute sebelum berkendara, pengendara dapat lebih tenang dan fokus di jalan raya,” ujarnya.
Baca juga: Kijang Innova Zenix Hybrid Jadi Produk Terlaris Toyota di IIMS 2024
Keempat, gunakan perlengkapan keselamatan berkendara seperti helm, jaket, sarung tangan, dan sepatu pelindung untuk menjaga keselamatan konsumen jika terjadi situasi darurat.
“Disarankan menggunakan perlengkapan berkendara dengan warna yang cerah agar dapat meningkatkan visibilitas dari pengendara sekitar, mengingat sepeda motor listrik minim suara,” ujar Hendrik.
Kelima, perhatikan lingkungan sekitar. Selalu awasi kendaraan di sekitar dan manfaatkan kaca spion dengan bijak, mengingat sepeda motor listrik minim suara dan getaran.
Baca juga: Kabin Chery Tiggo 5X Vs Wuling Alvez, Mana yang Lebih Menarik?
“Karakter yang berbeda ini perlu diantisipasi pengendara untuk selalu menjaga jarak yang tepat dengan pengendara lain dan mengontrol kecepatan berkendara yang aman untuk diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya,” ucap dia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.