Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota Akan Rilis GR Crown, Tenaga Tembus 370 Tk

Kompas.com - 30/01/2024, 11:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota sudah memperkenalkan Crown generasi terbaru tahun lalu. Belum lama ini, dikabarkan versi GR dari mobil tersebut sedang dalam pengembangan dengan tenaga lebih dari 370 Tk.

Meskipun trim GR Sport terdengar lebih cocok untuk Toyota Crown, tapi tidak menutup kemungkinan tampilan yang lebih agresif khas GR dikembangkan untuk model ini. Mobil ini berpotensi menjadi jajaran pertama GR dengan teknologi hybrid.

Dikutip dari Carscoops.com, Selasa (30/1/2024), foto spyshot GR Crown saat ini belum ada. Namun, hasil spekulasi dengan olah digital bisa sedikit mengobati rasa penasaran.

Baca juga: Toyota Crown Meluncur, Pakai Mesin Ramah Lingkungan

GR Crown diyakini memiliki tampilan yang padat dengan desain pelek yang berbeda, serta bodykit yang lebih agresif. Bumper depan dibekali lubang hawa atau intake yang lebih besar.

Interior Toyota GR Crown diyakini akan didominasi warna hitam dengan jahitan merah agar terkesan sportyDok. Carscoops.com Interior Toyota GR Crown diyakini akan didominasi warna hitam dengan jahitan merah agar terkesan sporty

Selain itu, ditambah dengan cladding yang warnanya senada dengan bodi, seperti pada GR Yaris dan GR Corolla. Ubahan tersebut membuat tampilan Crown yang tadinya lebih ke arah crossover menjadi sedan bergaya fastback.

Pada bagian interior, Toyota diyakini akan membekali GR Crown dengan dominasi warna hitam. Beberapa detailnya menggunakan jahitan berwarna merah agar terlihat kontras dan memberikan kesan sporty.

GR Crown diyakini juga akan dibekali dengan sistem penggerak semua roda alias All Wheel Drive (AWD). Dapur pacunya diisi dengan mesin 2.4 L, turbocharged, yang menghasilkan tenaga 296 Tk.

Baca juga: Toyota Pamerkan Crown Bermesin Hidrogen Pertama Kali

Untuk teknologi hibridanya, GR Crown akan tetap mengandalkan motor listrik ganda dan girboks eCVT. Kombinasi mesin pembakaran internal dengan motor listriknya disebut dapat menghasilkan tenaga hingga 375 Tk.

Toyota Crown FCEV, mobil listrik bertenaga hidrogenDok. Carscoops.com Toyota Crown FCEV, mobil listrik bertenaga hidrogen

Tentunya, GR Crown juga mengalami peningkatan lain, seperti pada bagian suspensi, pengereman, fitur, dan lainnya. Mobil ini kabarnya akan diperkenalkan pada musim panas 2024 di Jepang.

Harganya diperkirakan ada di kisaran 7 juta yen hingga 7,5 juta yen, atau sekitar Rp 750 jutaan hingga Rp 800 jutaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau