Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Opsi LMPV Bekas per Desember 2023, Xenia dan Livina mulai Rp 59 Jutaan

Kompas.com - 11/12/2023, 10:42 WIB
Erwin Setiawan,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

KLATEN, KOMPAS.com - Low multi purpose vehicle (LMPV) bekas bisa menjadi pilihan bagi Anda yang ingin membeli mobil keluarga tangguh dan mampu menampung banyak penumpang. Desain LMPV memiliki kabin lega dan cukup nyaman, sehingga mendukung untuk keperluan perjalanan bersama.

Mobil ini dibekali mesin cukup besar sehingga dapat diandalkan ketika harus mengangkut beban berat atau melintas jalan menanjak.

Pada umumnya mobil ini dilengkapi suspensi cukup nyaman karena akan menunjang kebutuhan keluarga ketika hendak melakukan perjalanan secara bersama-sama. Untuk mendukung kenyamanan tersebut LMPV muat menampung penumpang hingga 7 orang.

Baca juga: Pasar LMPV Tumbuh Signifikan Jelang Akhir Tahun, Avanza Kokoh di Posisi Puncak

Tukar tambah mobil bekasDok. Goodcar.id Tukar tambah mobil bekas

Mobil jenis LMPV juga sudah dibekali berbagai fitur canggih, sehingga akan membuat pengendara lebih percaya diri saat berkendara. Mulai dari sisi keselamatan, kenyamanan, performa, hingga fitur modern yang memanjakan penumpang di dalam kabin.

Seperti Mitsubishi Xpander, Nissan Livina, Suzuki Ertiga, Toyota Avanza, Honda Mobilio, Hyundai Stargazer, Wuling Confero dan Daihatsu Xenia, semuanya termasuk mobil LMPV yang sarat fitur modern.

Mobil-mobil dengan tahun produksi masih muda, biasanya menjamin kondisi mobil yang masih lumayan prima baik dari segi interior, eksterior hingga dapur pacunya. Namun, Anda tetap perlu teliti dalam memilih mobil bekas.

Baca juga: Skema Kredit LMPV, DP mulai Rp 7 Juta, Angsuran Rp 4 Jutaan

Modifikasi tampilan Avanza tipe G menjadi Veloz tahun 2020Dok. Instagram @jacgarage Modifikasi tampilan Avanza tipe G menjadi Veloz tahun 2020

Perhatikan juga kelengkapan surat-suratnya dan tunggakan pajak jika ada, karena itu juga akan menentukan banderol mobil bekas.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Senin (11/12/2023) di berbagai bursa mobil bekas daring, berikut ini daftar harga LMPV bekas;

  • Daihatsu Xenia 2004-2023, Rp 59 juta - Rp 235 juta
  • Nissan Grand Livina 2008-2019, Rp 59 juta - Rp 250 juta
  • Toyota Avanza 2005-2023, Rp 64 juta - Rp 290 juta
  • Wuling Confero 2018-2023, Rp 75 juta - Rp 163 juta
  • Suzuki Ertiga 2012-2023, Rp 84 juta - Rp 284 juta
  • Honda Mobilio 2015-2021, Rp 92 juta - Rp 225 juta
  • Mitsubishi Xpander 2018-2023, Rp 145 juta - Rp 342 juta

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau