JAKARTA, KOMPAS.com - Persaingan layanan sleeper bus saat ini makin ketat antar sejumlah perusahaan otobus (PO) di Indonesia.
Bahkan, beberapa PO rela merogok kocek yang dalam untuk mengubah layanan bus AKAP dengan bangku sleeper atau selonjoran agar menjadi kendaraan super mewah.
Maka dari itu tentunya penumpang harus menggelontorkan dana yang tidak sedikit untuk menikmati perjalanan menggunakan layanan bus tersebut.
Adapun harga sleeper bus yang ditawarkan oleh beberapa PO tergolong beragam lantaran trayek dan fasilitas yang diberikan juga variatif.
Berikut Kompas.com rangkum harga layanan bus sleeper AKAP dari berbagai PO :
1. PO Indorent
Sleeper bus dari PO Indorent hadir dalam unit model double decker yang disebut First Class. Layanan ini terdiri dari kursi sleeper konfigurasi seat 1-1 yang berada pada deck bawah bus.
Saat ini bus AKAP dari PO Indorent melayani rute Jakarta - Yogyakarta dan Jakarta - Solo atau sebaliknya. Berdasarkan website resminya, harga tiket untuk kursi First Class Jakarta - Yogyakarta dan Jakarta - Solo dibanderol adalah Rp 450.000.
Baca juga: Perjalanan 11 Musim Marc Marquez dengan Repsol Honda
PO Juragan 99 Trans saat ini punya beberapa jenis layanan sleeper bus untuk divisi AKAP. Misalnya seperti bus Kobochan yang punya desain 11 kursi penumpang dengan model kamar yang dibanderol Rp 620.000 - Rp 640.000 untuk perjalanan Jakarta - Surabaya- Malang dan sebaliknya.
Sementara itu untuk sleeper bus dengan model double decker yang diberi nama Gavan dan Gundam yang menawarkan konsep hotel kapsul berjalan dibanderol di banderol dari Rp 400.000 - Rp 450.000.
Harga tiket tergantung dari posisi bangku yang penumpang pilih. Bus ini melayani trayek Jakarta- Denpasar.
3. PO Kencana
Bus tingkat milik PO Kencana punya 6 kursi sleeper yang dibanderol mulai dari Rp 380.000. Unit dengan ciri khas kelir pink tersebut melayani trayek Jakarta ke Jepara atau sebaliknya. Rute yang dilintasi adalah Jepara-Semarang-Pulogebang-Lebak Bulus-Pasar Jumat-Ciputat-Parung.
Baca juga: Mobil Listrik Neta V Mulai Diserahkan ke Konsumen
4. PO Gunung Harta Transport Solution (GHTS)
Sleeper bus milik PO GHTS menawarkan perjalanan Jakarta - Malang atau sebaliknya. Layanan ini hadir pada bus double decker yang dengan nama kelas green luxury. Saat ini harga tiket untuk sleeper bus milik PO GHTS dibanderol mulai dari Rp570.000.
5. PO Sinar Jaya
PO Sinar Jaya juga turut punya layanan sleeper bus untuk mengisi beberapa trayek bus AKAP. Misalnya seperti rute Solo-Jakarta yang dibanderol dengan tarif Rp 335.000.
Bus ini punya kapasitas 22 orang penumpang yang semuanya hadir dengan model bangku selonjoran. Seluruh bangku mengkunakan model sleeper seat dengan konfigurasi 1-1 yang punya dua tingkat.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.