Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Mobil Baru Daihatsu yang Masih Pakai Sistem RWD

Kompas.com - 27/11/2023, 11:12 WIB
Erwin Setiawan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

Gran Max dibekali mesin 1.500 cc yang mampu menghasilkan tenaga 95,6 Tk pada 6.000 Rpm dan torsi 134 Nm pada 4.400 Rpm. Sedangkan mesin 1.300 cc mampu menghasilkan tenaga 88 Tk pada 6000 Rpm dan torsi 115 Nm pada 4.400 Rpm disalurkan ke roda belakang.

Baca juga: Mitos atau Fakta Mobil RWD Lebih Boros BBM?

Untuk menekan banderolnya, mobil ini memiliki pilihan tanpa AC dan power steering, namun ada juga yang sudah. Sedangkan sistem pengereman masih tanpa ABS.

Luxio

Luxio merupakan low multi purpose vehicle (LMPV) dengan beberapa model pilihan yakni tipe D, X manual dan X matik.

Mobil ini memiliki dimensi panjang 4.215 mm, lebar 1.710 mm, serta tinggi 1.915 mm, sehingga cukup lega untuk menampung 8 orang dewasa dengan bangku 3 baris.

Luxio dibekali mesin 1.500 cc dipadukan dengan transmisi manual 5 percepatan dan matik 4 percepatan sehingga mampu menghasilkan tenaga 97 Tk pada 6.000 Rpm dan torsi 137 Nm pada 4.400 Rpm disalurkan pada roda belakang.

Baca juga: Fitur Ini Bikin Mobil Jago Menanjak meski Bukan RWD

Mobil ini sudah dilengkapi power steering sehingga putaran roda kemudi lebih ringan. Sedangkan pada sistem remnya masih belum mengandalkan ABS, hanya dibekali booster, rem cakram untuk roda depan dan tromol yang belakang.

Modifikasi Toyota LiteAce, kembaran Daihatsu Gran MaxDok. Atoy Customs Modifikasi Toyota LiteAce, kembaran Daihatsu Gran Max

Berikut ini daftar harga mobil RWD yang masih dijual oleh Daihatsu dengan patokan OTR Jakarta:

Terios
1.5 X MT Rp 236.050.000
1.5 X AT Rp 246.450.000
1.5 R MT Rp 269.950.000
1.5 R AT Rp 280.450.000
1.5 R Custom AT Rp 292.750.000
1.5 R Custom MT Rp 303.250.000

Baca juga: Alasan Mengapa Sistem RWD Ditinggalkan meski Unggul di Tanjakan

Gran Max
1.3 Blind Van Rp 170.900.000
1.3 Blind Van AC Rp 175.100.000
1.3 Minibus Rp 201.250.000
1.3 Minibus AC Rp 208.050.000
1.5 Minibus AC PS Rp 221.850.000

Luxio
1.5 D MT Rp 233.250.000
1.5 X MT Rp 252.450.000
1.5 X AT Rp 264.550.000

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com