Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polytron Sediakan Fast Charging Gratis, 10 Menit Bisa Jalan 20 Km

Kompas.com - 19/11/2023, 12:21 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Polytron menyediakan layanan fast charging gratis untuk motor listrik Fox-R. Saat ini, baru tersedia di dua diler Polytron yakni KS Tubun dan Jakarta Selatan.

Berdasarkan keterangan resmi yang ada di laman Polytron, fasilitas ini bisa dinikmati gratis khusus motor listrik Fox-R. Nantinya, Polytron menyediakan fast charging station di lokasi lainnya.

Polytron klaim sekali cas selama 10 menit bisa menambah jarak 20 Km. Sepertinya cocok buat pemilik motor listrik yang jarak tempuhnya menipis.

Baca juga: Harga Motor Listrik Polytron Fox-R Setelah Dipotong Subsidi Rp 7 Juta

Polytron ikut memeriahkan ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS+) 2023, di ICE BSD City, Tangerang, dengan memperkenalkan program sewa baterai untuk motor listrik Fox-R.KOMPAS.com/Gilang Polytron ikut memeriahkan ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS+) 2023, di ICE BSD City, Tangerang, dengan memperkenalkan program sewa baterai untuk motor listrik Fox-R.

Soal spesifikasi fast charging, informasinya cuma waktu cas dan jarak tempuhnya. Belum diketahui lengkapnya seperti apa.

Fox-R bisa dibilang sangat mumpuni dari sisi baterai, dinamo, sampai fitur yang disematkan. Bisa dilihat, dari tampilan saja Fox-R punya desain layaknya skutik bongsor, ditambah semua perlampuan sudah LED.

Baca juga: Tahun Depan Kawasaki Luncurkan Motor Hybrid di Indonesia

Lalu dari segi baterai, Fox-R memakai ukuran 3,7 kWh, dikombinasikan dengan motor listrik 3 kW. Hasilnya, Fox-R diklaim bisa menempuh jarak 130 Km dan kecepatan puncak 95 Kpj.

Buat yang penasaran dengan Fox-R, bisa langsung farang ke diler dan bisa test ride. Tersedia juga promo yang bisa didapatkan setiap pembelian motor istrik Fox-R di showroom Polytron EV.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau