JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah merilis sejumlah bus baru dari Karoseri Laksana dan juga Karoseri Adiputro, jelang menutup tahun 2023 ini PO Eka kembali menambah unit anyar.
PO Eka mengabarkan telah meluncurkan bus baru, kali ini buatan Karoseri Morodadi Prima. Namun belum diketahui secara pasti berapa jumlah unit yang dirilis.
Berdasarkan unggahan video dari Instagram @official_newsayang2.7877, nampak bus tersebut dibalut oleh bodi Patriot TU.
Bodi Patriot sendiri identik dengan desain yang kokoh dan gahar khas bus Eropa. Selain itu, pada visual double glass bodi bus ini punya tampilan yang khas yakni bando berukuran lebih tipis dari kebanyakan buatan karoseri yang lain.
Baca juga: VR46 Dukung Luca Marini ke Repsol Honda dengan Syarat
Namun, bus ini tidak sepenuhnya baru lantaran sebelumnya menggunakan bodi Tourismo double glass.
Hanya saja PO Eka melakukan peremajaan dengan melakukan rebodi menggunakan Patriot TU. Oleh karena itu, sasis bus yang digunakan ialah keluaran lama dari Hino.
View this post on Instagram
Baca juga: Adu Fitur Honda CRF250 Rally dan Suzuki V-Strom 250SX
Nantinya unit anyar itu akan digunakan untuk layanan bus AKAP kelas non ekonomi, hanya saja masih dirahasiakan untuk melayani trayek mana.
Secara keseluruhan, tampilan eksterior bus tetap menggunakan DNA dari PO Eka dengan menggunakan kelir dasar putih dengan sentuhan livery garis putus-putus berwarna merah, oranye, dan cokelat pada bodi samping.
Kemudian pada kaca bagian atas disematkan tulisan Eka Cepat yang telah menjadi ciri khas dari bus dari PO asal Mojokerto, Jawa Timur itu.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.