Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Betulkah Semua Mobil Diesel Minimal Pakai Dexlite?

Kompas.com - 02/11/2023, 14:41 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Setiap mobil perlu bahan bakar minyak (BBM) dan bahan bakar yang disarankan ialah yang sesuai dengan spesifikasi penggerak atau mesin.

Saat ini untuk mobil diesel tersedia beragam jenis solar, mulai solar biasa (bio solar), Dexlite dan Pertamina Dex. Ketiganya punya spesifikasi berbeda tak ubahnya bensin seperti Pertalite, Pertamax dan Pertamax Turbo.

Baca juga: Perusahaan Otomotif Ini Revitalisasi Sekolah di IKN

Pertanyaan yang kerap muncul ialah apakah perlu mobil diesel menggunakan solar mahal minimal Dexlite?

Ford Everest ada dua tipe ada TDCI ada TDI.KOMPAS.com/Gilang Ford Everest ada dua tipe ada TDCI ada TDI.

Ferry Bontot, pemilik bengkel spesialis Ford Auto Solution (FAS) di Cirendeu, Tangerang Selatan, mengatakan, semua dikembalikan lagi pada spesifikasi mesin.

"Kalau ditanya bagusan pakai solar biasa atau pakai Dex (atau Dexlite), saya akan bilang bagusan Dex, tapi mobil saya pakai solar biasa," kata Ferry kepada Kompas.com, belum lama ini di Tangerang, Selatan.

Ferry memberi contoh, misalkan Ford Everest tahun lama yang memang dari awal spesifikasinya cukup dengan solar biasa maka tidak ada diisi dengan solar.

Baca juga: Modifikasi Honda CB150X Proper, Cocok buat Touring dan Harian

Ferry mengatakan, memang pemilik bisa memakai jenis solar yang lebih bagus yaitu memakai Dexlite tapi ongkos harian pasti bengkak.

Ford Ranger punya tampilan yang kekar dan gagah, namun pandangan masyarakat menilai sulit merawat mobil keluaran Amerika Serikat ini karena suku cadangnya mahal.KOMPAS.com/Gilang Ford Ranger punya tampilan yang kekar dan gagah, namun pandangan masyarakat menilai sulit merawat mobil keluaran Amerika Serikat ini karena suku cadangnya mahal.

"Kalau kemudian pakai solar mahal terus rusaknya lebih cepat, mobilnya tahun berapa kalau mobilnya tahun pertama 2007 wajar. Waktu si TDCI keluar kan masih solar biasa," katanya.

"Karena spesifikasinya belum butuh. Kecuali kalau mobil zaman sekarang, seperti New Everest minimal Dexlite (2015 ke atas)," ujar Ferry.

Saat ini harga solar subsidi yaitu Rp 6.800 per liter namun pembeliannya dibatasi, harga itu cukup jauh dengan Dexlite dengan banderol Rp 16.950 dan Pertamina Dex seharga Rp 17.750.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau