Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengemudi Belum Mahir, Brio Mandek Saat Cari Parkir di Tanjakan Mal

Kompas.com - 17/07/2023, 07:22 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Video viral di media sosial memperlihatkan Honda Brio yang kesulitan menanjak saat akan parkir mobil di mal. Mobil tersebut berhenti di tanjakan ditengarai karena pengemudi belum mahir.

Dalam video yang diunggah akun Instagram, Daschcam Owners Indonesia, terlihat ada seorang perempuan yang turun dari bangku penumpang depan dan memberi isyarat kepada mobil di belakangnya untuk menjaga jarak jika mobil mundur.

Baca juga: Daftar Harga Mobil Baru Tahun 1984, Suzuki Jimny Cuma Rp 7 Juta

"Awalnya mobil ini akan naik namun berhenti di tanjakan. Selepas itu mobil tidak dapat dikendalikan oleh pemilik mobil. Dan pemilik mobil menyuruh mundur. Padahal dibelakang saja antrian menjadi panjang karena driver yg belum kompeten membawa mobil," tulis keterangan video dikutip Senin, (17/7/2023).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Dash Cam Owners Indonesia (@dashcam_owners_indonesia)

Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia Sony Susmana mengatakan, menyetir mobil manual di tanjakan memang menjadi tantangan terutama buat yang baru belajar mobil, takut mobil malah mundur.

“Pertama, pastikan memiliki momen yang cukup agar awalan mobil menanjak bertenaga. Ambil ancang-ancang gas dan pertahankan rpm sesuai derajat kemiringan,” kata Sony kepada Kompas.com, belum lama ini.

Namun bagaimana jika mobil terlanjur berhenti di tanjakan?

Baca juga: AC Pada Mobil Hybrid Pakai Kompresor Listrik

Beberapa aksi Tukang Ganjel yang kerap ada di Tanjakan Ciburial, Nagreg, Kabupaten Bandung Jawa Barat, pada Senin (24/4/2023)KOMPAS.COM/M. Elgana Mubarokah Beberapa aksi Tukang Ganjel yang kerap ada di Tanjakan Ciburial, Nagreg, Kabupaten Bandung Jawa Barat, pada Senin (24/4/2023)

Sony mengatakan, pertama atur jarak aman dengan mobil di depan dan belakang. Pengemudi mobil diimbau tidak terlalu mepet agar ada ruang, begitu juga saat mobil sudah mulai berjalan, atur jaraknya.

“Ketika berhenti di tanjakan, tarik parking brake dan injak kopling. Kemudian saat mulai jalan, injak pedal gas dibarengi mengangkat kopling, saat mobil terasa bergerak namun tertahan, lepas parking brake,” kata Sony.

Ketika diam di tanjakan, sebisa mungkin jangan menggantung kopling. Hal ini yang membuat kopling aus.

Roslianna Ginting, Training Director The Real Driving Centre (RDC) mengatakan, ketika melewati tanjakan gravitasi akan menarik mobil ke belakang. Jika salah teknik mobil akan mudah kembali turun.

Baca juga: AC Pada Mobil Hybrid Pakai Kompresor Listrik

Grand Livina mendaki di tanjakan ekstrem Galiloi Grand Livina mendaki di tanjakan ekstrem

Rosliana mengatakan saat melewati tanjakan pengemudi harus menyimbangkan penggunaan pedal gas, rem, kopling dan rem tangan dengan baik.

“Kita membutuhkan koordinasi mata, tangan dan kaki. Untuk proses ini, tangan kiri siaga di rem tangan,” kata Roslianna pada kanal youtube RDC.

Roslianna menyebutkan saat di tanjakan, pengemudi harus menginjak kopling sampai penuh. Kemudian, karena fungsi rem digantikan oleh rem tangan, maka dari itu kaki harus siaga pada pedal gas.

Jika dirasa mobil sudah siap jalan, kemudian injak gas sebagai tanda mobil telah siap. Lalu pengendara bisa melepas rem tangan agar mobil bisa berjalan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau